Ketua Umum Persip Pekalongan Pastikan Laskar Kalong Tambah Pemain Baru

Ketua Umum Persip Pekalongan Pastikan Laskar Kalong Tambah Pemain Baru
Ketua Umum Persip Pekalongan, M Riddzky Arwiedya memastikan akan menyuntikkan tenaga baru untuk skuad Laskar Kalong dalam menghadapi Liga 3 Nasional.(foto/radarpekalongan.id/ist)
0 Komentar

Radarpekalongan.id – Ketua Umum Persip Pekalongan, M Riddzky Arwiedya memastikan akan menyuntikkan tenaga baru untuk skuad Laskar Kalong dalam menghadapi Liga 3 Nasional.

“Penambahan pemain insyallah ada. Kami akan lakukan uji coba dulu, akan didatangkan dulu dan dicoba apakah cocok. Ada sekitar tiga atau empat pemain di posisi bek, striker, sayap. Kita memang harus menambah pemain karena ada kekurangan,” tuturnya yang ditemui usai menyerahkan Piala Juara Liga 3 Jateng kepada Wali Kota Pekalongan, Rabu (4/1/2023).

Deki, sapaan akrabnya, memastikan Persip akan menambah pemain. Sejumlah kandidat yang masuk dalam radar, akan diuji coba dalam waktu dekat. Apalagi dikatakan Deki, jeda pertandingan dalam putaran nasional nanti juga mepet. Sehingga dibutuhkan keseimbangan dan kedalaman tim agar pemain tetap fit. “Liga 3 nasional nanti jeda jadwal pertandingannya juga sedikit. Jadi kita butuh pemain dalam kondisi selalu fit,” tambahnya.

Baca Juga:Harga Emas Diprediksi Tembus Rp1,6 Juta Per Gram Tahun Ini, Awas Jangan FOMO!Lionel Messi Capai Kesepakatan untuk Perpanjang Kontrak di PSG

Dirinya bersyukur dalam Liga 3 zona Jateng, Persip berhasil meraih juara. Prestasi itu dikatakannya sudah melebihi target awal yakni lolos nasional. “Target awalnya lolos nasional, berarti masuk empat besar. Tapi alhamdulillah kita bisa lebihi target dan menjadi juara. Alhamdulillah kita bersyukur,” kata Deki.

Selain penambahan pemain, Persip Pekalongan juga membutuhkan tambahan sponsor dalam mengarungi Liga 3 nasional. “Kami butuh sekali sponsor tambahan. Mudah-mudahan ada sponsor masuk lagi untuk membantu Persip di putaran nasional ini,” harapnya.

Deki mengajak kepada perusahaan-perusahaan di Kota Pekalongan, untuk turut serta menjadi bagian untuk mengukir sejarah bersama Persip. “Harapannya ada perusahaan-perusahaan yang bisa ikut membantu Persip. Mudah-mudahan nanti kita bisa bersama mengukir sejarah dalam perjalanan Persip naik ke Liga 2,” katanya.

Terakhir, Deki juga menitipkan pesan kepada para suporter untuk terus mendukung tim kebanggaannya. Jika nanti dalam putaran nasional suporter sudah diizinkan hadir ke stadion, Deki berharap agar suporter Persip bisa memenuhi kursi Stadion Hoegeng mendukung setiap laga yang dijalani pasukan Laskar Kalong.

“Mudah-mudahan suporter tetap dukung kami 100 persen. Kalau penonton sudah diizinkan, datang penuhi stadion karena itu sangat membantu Persip dalam perjalanan kompetisi,” tandasnya.(nul)

0 Komentar