5. Kulit Jadi Lebih Lembut
Selama ini kita beranggapan bahwa wajah berminyak selalu menjadi alasan muncul jerawat dan berbagai masalah kulit lain. Tapi ternyata, wajah berminyak memiliki kulit yang lebih halus dan lembut jika dibandingan dengan jenis kulit kering lho.
Keuntungan punya wajah berminyak tersebut didapatkan dari produksi minyak yang menyebabkan kulit terjaga hidrasi dan kelembapannya. Jadi regenerasi kulit pun bisa terjadi secara optimal.
6. Tingkat Keasaman Kulit Lebih Baik
Salah satu keuntungan punya wajah berminyak yang lain adalah keseimbangan asam dalam kulit bagus. Minyak berperan dalam menentukan keasaman kulit. Akhirnya kulit punya lapisan asam oleat yan tebal dan bisa memberikan perlindungan terhadap kuman dan bakteri secara lebih baik.
Baca Juga:6 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering, Efektif Bikin Wajah LembabBisakah Menggunakan Minyak Zaitun untuk Menghilangkan Flek Hitam? Ternyata Ada 3 Cara Paling Efektif untuk Memakainya
7. Mudah Dirawat
Keuntungan punya wajah berminyak terakhir adalah jenis kulit ini gampang dirawat. Apalagi jika dibandingankan dengan kulit kering ataupun sensitif.
Kulit wajah berminyak bisa dijaga kesehatannya dengan berbagai bahan alami. Seperti putih telur, madu, yoghurt, yang mana bisa membantu proses regenerasi kulit dengan baik.
8. Perawatan Kulit Wajah Berminyak
Sekalipun ada banyak keuntungan punya wajah berminyak, jangan abai dan tetap jaga kesehatan kulit dengan baik. Lakukan perawatan secara rutin agar kamu bisa melindungi kulit dari kerusakan atau juga jerawat yang kerap jadi masalah wajah berminyak.
Berikut perawatan kulit wajah berminyak yang perlu dilakukan:
- Memakai pelembap setiap pagi
- Memakai sunscreen saat beraktivitas di luar ruangan
- Mencuci wajah 2 kali sehari saja, pagi dan sebelum tidur
- Makan makanan sehat dan bergizi
- Berolahraga secara rutin
- Punya waktu istirahat yang cukup
- Penuhi kebutuhan cairan tubuh dengan baik
Lakukan perawatan kulit wajah berminyak tersebut sebaik mungkin sebagai bentuk rasa sayangmu kepada diri sendiri. Jangan biarkan keuntungan punya wajah berminyak tadi kamu lewatkan begitu saja karena tidak menjaganya dengan baik. Semoga bermanfaat. (*)