Wisata Hits Mojokerto 2023, Komplek Petirtaan Jolotundo sebagai Wisata Religi yang Berbudaya dan Punya Sejarah yang Wajib Kita Coba

Komplek Petirtaan Jolotundo
Pintu Masuk Petirtaan Jolotundo (Foto: Google Maps)
0 Komentar

Pada dasarnya tempat ini merupakan komplek petirtaan kuno yang menjadi kawasan kolam suci petirtaan yang fungsi utamanya yaitu sebagai tempat untuk ziarah.

Namun kini tempat tersebut telah dikembangkan menjadi tempat wisata yang cocok untuk wisata bersama keluarga dan pendakian, baik untuk kepentingan spirtual maupun wisata rekreasi.

Beberapa hal yang dapat kamu lakukan di tempat bersejarah yang ada di Mojokerto ini, diantaranya sebagai berikut.

Baca Juga:Waduk Gajah Mungkur, Waduk Kebanggaan Warga Wonogiri, Wisata dengan Spot Indah yang Wajib Dicoba di Tahun 2023Inilah 6 Spot Daya Tarik Waduk Cengklik Park, Dikenal sebagai Surganya Wisata di Boyolali yang Wajib Dicoba

Pertama, kamu dapat menikmati keindahan alam yang asri di sekitar petirtaan tersebut yang mempesona. Letaknya yang berada di dataran tinggi, tepatnya di lereng Gunung Penanggungan, membuat udara di kawasan ini sejuk khas udara pegunungan.

Selain itu kawasan ini juga ditumbuhi pohon-pohon yang berusia puluhan tahun, membuat suasana di tempat ini menjadi makin menenangkan dan membuat nyaman.

Kedua, kamu dapat merasakan air kualitas terbaik dari sendang yang ada di tempat ini. Sendang tersebut dibedakan menjadi dua tempat, bagian selatan diperuntukkan untuk laki-laki dan bagian utara diperuntukkan buat perempuan.

Bagi pengunjung yang berniat mandi di tempat ini, terdapat larangan untuk tidak diperkenankan membawa peralatan mandi seperti shampoo, sabun, pasta gigi, maupun yang lainnya.

Hal tersebut dikarenakan demi menjaga kearifan budaya di tempat tersebut yang memiliki kualitas mata air terbaik di dunia setelah air zam zam.

Ketiga, kamu dapat menikmati wisata candi yang ada di tempat ini. Candi tersebut dulunya digunakan sebagai tempat pemujaan dengan dipenuhi bangunan yang berukuran cukup besar.

Selanjutnya, tempat ini juga menyuguhkan sebuah museum yang menyimpan benda-benda purbakala, seperti arca dari berbagai jenis peninggalan pada zaman dahulu.

Baca Juga:Wajib Dikunjungi! 4 Tempat Wisata Solo yang Bersejarah Kental dengan BudayaTips Camping di Pantai, Buat Kamu yang Suka Camping di Gunung Wajib Mencobanya, Nomor 6 Paling Penting Diperhatikan

Budaya Religi yang ada di Komplek Petirtaan Jolotundo

Salah satu nilai tambah dari tempat wisata di Mojokerto ini yaitu kentalnya budaya religi yang masih dipertahankan.

0 Komentar