Lebaran Idul Fitri 2023 NU Sabtu 22 April, Ikut Keputusan Pemerintah

Lebaran Idul Fitri 2023 NU Sabtu 22 April
Rektor Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) Assoc Prof Dr Jebul Suroso menjadi khotib Sholat Iedul Fitri 1444 H di Lapangan Asri Bumiayu. (foto: radarbanyumas.disway.id)
0 Komentar

Lebaran Idul Fitri 2023 NU Sabtu 22 April. Hal ini mengikuti hasil sidang isbat pemerintah pada Kamis 21 April petang.

RADARPEKALONGAN.ID – Lebaran Idul Fitri 2023 NU Sabtu 22 April 2023. Keputusan ini mengikuti hasil hisab dan rukyatul hilal pemerintah.

Pemerintah melalui Kemenag menetapkan Idul Fitri, 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Sabtu, 22 April 2023. Ketetapan tersebut disampaikan usai mengadakan sidang itsbat di Jakarta Kamis (20/4/2023) petang.

Baca Juga:2 Rekomendasi Hotel Mewah di Pekalongan Saat Libur Lebaran Idul Fitri, Persis Depan Stasiun KAIni Dia Jadwal Libur Lebaran dan Cuti Bersama 2023, Tanggal 19-26 April

Menurut Menteri Agama, H Yaqut Cholil Qoumas di kantor Kementerian Agama, Jl MH Thamrin, Jakarta Kamis (20/4/2023) petang, 1 Syawal 1444 Hijriyah jatuh pada hari Sabtu, 22 April 2023 M.

Keputusan tersebut berdasarkan hasil hisab dan rukyatul hilal yang dilakukan tim hisab rukyat Kemenag. Juga sudah dikonfirmasi dari petugas di Kemenag daerah yang ditempatkan di 123 titik di seluruh Indonesia.

Menurut hasil hisab, posisi hilal di seluruh Indonesia sudah di atas ufuk. Hal ini tidak memenuhi kriteria MABIMS atau kumpulan Menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura guna mengusahakan unifikasi kalender Hijriah baru, serta ketiadakan laporan melihat hilal.

Lebaran Idul Fitri 2023 NU Sabtu 22 April 2023

Dari keputusan tersebut, Menag H Yaqut Cholil Qoumas mengimbau seluruh lapisan masyarakat agar saling menghargai dan bertoleransi satu sama lain dengan adanya perbedaan shalat Idul Fitri.

Menag berharap tidak menonjolkan perbedaan tapi mencari titik temu dari persamaan yang dimiliki. Saling menghargai dan saling bertoleransi satu dengan yang lain ujud kedewasaan dalam beragama.

Acara sidang itsbat tersebut di atas diikuti oleh Komisi VIII DPR RI, Ormas Islam, duta besar negara-negara sahabat, dan Tim Hisab Rukyat Kemenag.

Sebagai informasi tambahan, data hisab dengan metode ilmu falak Lembaga Falakyah (LF) di PBNU markaz Jakarta menunjukkan keadaan hilal berada pada 1 derajat 55 menit 43 detik dan elongasi 3 derajat 18 menit 23 detik.

Baca Juga:Mudik Nyaman Bareng Honda Bersama 2.009 Konsumen SetiaSerunya Ransel 7, Kolaborasi antar Guru dan Murid oleh KGBN Pekalongan

Sementara itu konjungsi atau ijtimak terjadi pada Kamis Legi, 20 April 2023 pukul 11:16:38 WIB.

Di sisi lain, letak matahari terbenam berada pada posisi 11 derajat 30 menit 16 detik utara titik barat. Letak hilal pada posisi 13 derajat 02 menit 49 detik utara titik barat.

Adapun kedudukan hilal berada pada 1 derajat 32 menit 32 detik utara matahari dalam keadaan miring ke utara.

0 Komentar