RADARPEKALONGAN.ID – Ada berbagai manfaat oatmeal untuk wajah yang jarang diketahui. Kalau kamu selama ini hanya menggunakan oatmeal untuk makanan sehat saja, sekarang kamu bisa memanfaatkannya untuk menjaga kesehatan kulit wajah.
Biji-bijian dari tanamanan serealia ini punya kandungan serat dan mineral yang tinggi. Kandungannya juga termasuk antioksidan serta antiradang yang efektif mengatasi banyak masalah kulit, misalnya jerawat. Tak heran, ada beberapa produk skincare yang menggunakan oats sebagai salah satu kandungannya.
Manfaat Oatmeal untuk Wajah
Agar kamu semakin yakin menggunakan oats untuk perawatan kulit, berikut beberapa manfaat oatmeal untuk wajah yang bisa kamu dapatkan.
1. Mengecilkan Pori-Pori
ilustrasi oatmeal/pexels
Baca Juga:Modal 20 Ribuan Saja! Inilah Serum Hanasui dan Manfaatnya yang Terbaik untuk Kulit Cantikmu, Jangan Salah PilihPerawatan Mudah dan Murah: Inilah 5 Produk Mustika Ratu untuk Rambut Rontok, Bye Ceceran Rambut di Lantai!
Oatmeal mengandung saponin yang bisa untuk mengecilkan pori-pori. Pemakaiannya bisa membantu membersihkan pori-pori yang tersumbat sehingga kulit jadi lebih halus dan bersih. Namun kalau kamu memiliki tipe kulit senstitif, maka perlu berhati-hati menggunakannya.
2. Melembapkan Kulit
Manfaat oatmeal untuk wajah yang lainnya dalah bisa menjaga kelembapan kulit. Kandungan koloid yang ada di dalamnya akan membantu mengikat jaringan kulit dan juga memberikan perlindungan jika terjadi iritasi.
Manfaat tersebut didapatkan karena koloid mengandung polikasarida yang berfungsi sebagai pengikat air dan hidrokoloid untuk menjaga kelembapan kulit.
3. Mengatasi Jerawat
Kamu juga bisa menggunakan oatmeal untuk mengatasi jerawat. Manfaat oatmeal untuk wajah ini didapatkan karena kandungan antioksidan dan antiradangnya yang efektif mengobati jerawat meradang.
Ada kandungan koloid juga di dalamnya yang akan memberikan efek menenangkan kulit. Gunakan saja masker oatmeal dengan kombinasi bahan lain, madu atau susu misalnya agar mendapatkan manfaatnya secara maksimal.
4. Melawan Radikal Bebas
Antioksidan yang ada dalam oatmeal juga berperan untuk menangkal radikal bebas akibat paparan sinar matahari. Paparan sinar UV yang terjadi terus menerus bisa membuat kulit rusak sampai menimbulkan flek hitam.
Nah, dengan kandungan antioksidan di dalam oatmeal maka produksi prostaglandin dan asam arakidonat yang menimbulkan kerusakan kulit efek paparan sinar matahari bisa dihambat lajunya.