RADARPEKALONGAN.ID – Masakan rumahan sehari hari adalah makanan yang harus selalu diperbarui baik rasa maupun jenisnya. Tujuannya agar tidak bosan suami dan anak-anak, namun tetap tidak meninggalkan kesan praktis dan mudah untuk dimasak para mommy di rumah.
Nggak kebayang kalau waktu memasak ini jadi lebih lama karena memasak masakan rumahan sehari hari yang ternyata sulit sekali untuk dimasak. Maka untuk menjawab hal itu, ada beberapa resep di sini yang akan memudahkan pembaca dalam memasak.
Baiklah mari kita bahasa langsung saja seperti apa dan bagaimanan resep masakan rumahan sehari hari yang berbeda tapi mudah untuk digarap. Inilah daftar masakannya berikut dengan resepnya.
Baca Juga:10 Makanan Lezat yang Berasal dari Sumatera6 Makanan Simpel Buat Anak KKN, Murah dan Enak
1. Garang Asem
Oke gaes, Garam Asem akan menjadi masakan rumahan sehari hari yang kita ulas. Pertama-tama siapkan beberapa bahan yang penting untuk membuat makanan Garang Asem. Bahan utama yang harus Mommy di rumah siapkan adalah sebagai berikut.
Garam Asem Haji Masduki (official FB Garang Asem Haji Masduki)
3 Biji Kluwek
250 gr Daging Sapi
3 lembar daun jerung tanpa tuangnya
2 batang serai yang sudah digeprek
6 Buah Belimbing Wuluh
Kalau Bahan-bahan tadi sudah siap makan selanjutnya menyiapkan bumbu-bumbu sebagai penyedap rasa. Misalnya saja kalau ingin rasa pedas maka perlu ditambahkan cabai dan bahan bumbu lainnya.
5 cabai merah dan cabai hijau
7 siung bawang merah
4 siung bawang putih
lengkuas ukuran 2 cm
7 cabai rawit setan
Ketika menyiapkan daging sapi, jangan sampai masih berukuran utuh ya. Mommy harus potong-poting itu daging sapi kecil-kecil biar kalau dimasak bisa matang secara sempurna.
Sebelum benar-benar dimasak dengan bumbu, daging mesti direbus terlebih dahulu. Pertama untuk lebih melunakkan lagi daging dan juga untuk sedijit menghilangkan aroma apek daging.
Cara Memasak
Kemudian lanjut cara memasak Garang Asem agar jadi masakan siap saji yang enak. Pertama-tama rebus daging sapi yang sudah dipotong kecil-kecil ke dalam panci sampai matang sempurna. Dalam arti daging sapi tersebut benar-benar sudah dalam kondisi empuk sempurna.