Cuma Modal Minyak Kayu Putih untuk Rambut Uban, Ini 3 Tips Paling Mudah dan Manjur Hasilnya

minyak kayu putih untuk rambut uban
Cuma Modal Minyak Kayu Putih untuk Rambut Uban, Ini 3 Tips Paling Mudah dan Manjur Hasilnya. (YouTube.com/ Pebbles Live)
0 Komentar

2. Tambahkan Air Jeruk Nipis 

Adapula cara menggunakan minyak kayu putih untuk rambut uban yang benar dan manjur dengan tambahkan air jeruk nipis. Diketahui, vitamin C di dalam jeruk nipis mampu bekerja menutrisi sekaligus memperbaiki sel kulit di rambut maupun kepala yang mengalami kerusakan. 

Tak hanya mengatasi masalah uban, minyak kayu putih dan jeruk nipis juga dapat membantu menumbuhkan rambut. Sehingga, masalah kerontokan pun bisa dicegah dengan mudah. 

Namun, sebelum menggunakan jeruk nipis. Kamu perlu meremasnya supaya mengeluarkan sari airnya yang segar. Pilihlah jeruk nipis yang segar dan matang. Sehingga, air sarinya lebih banyak dan kandungannya melimpah. 

Baca Juga:Sejak Aku Rutin Pakai Produk Mustika Ratu untuk Uban, Usia 40 Tahun Jadi Kelihatan Awet Muda!4 Langkah Bikin Wajah Glowing Mirip Artis Korea, Cuma Modal Viva Air Mawar Dicampur Viva Lemon Sebelum Tidur

Selanjutnya, kamu bisa mencampurkannya bersama minyak kayu putih ke dalam satu mangkuk. Aduk hingga merata dan tercampur sempurna. Jika sudah, kamu bisa menggunakan kuas semir atau tangan secara langsung dan mengoleskannya ke seluruh area rambut yang beruban.

Jangan lupa pijat dengan lembut sambil meratakan ramuan ini ke seluruh permukaan yang beruban. Selanjutnya, kamu bisa mendiamkannya selama 30 menit sebelum akhirnya kamu bisa membilasnya dengan air hangat dan shampo. Keringkan rambut dengan cara menepuknya dengan handuk dan tidak digosok ya. 

3. Campurkan Bersama Minyak Zaitun

Cara menggunakan minyak kayu putih untuk rambut uban yang benar dan manjur urutan terakhir yaitu mencampurkannya bersama minyak zaitun murni. Kamu tentu sudah tak asing dengan dua bahan ini ya.

Ternyata, ketika digabungkan keduanya akan membuat kandungan vitamin E yang tinggi dan eucalyptus yang bermanfaat dalam menghitamkan kembali rambut yang beruban. Kamu pun dapat menyiapkan kedua bahan ini dengan mudah dan mencampurkannya ke dalam satu mangkuk yang sama. 

Jika sudah di campurkan, kamu bisa mengoleksinya ke seluruh permukaan rambut yang beruban. Pijat lembut dan biarkan selama 30 menit. Terakhir kamu bisa membilasnya menggunakan shampo dan kondisioner. Sehingga, rambut kembali sehat dan hitam berkilau, (*)

0 Komentar