Jangan Bingung! 5 Model Rambut Wanita Panjang yang Cocok untuk Semua Bentuk Wajah dan Bikin Tetap Awet Muda

model rambut wanita panjang
Jangan Bingung! 5 Model Rambut Wanita Panjang yang Cocok Untuk Semua Bentuk Wajah dan Bikin Awet Muda. (YouTube.com/Graphy Professional Hair Magazine)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Rambut yang indah menjadi salah satu poin penting yang menunjang penampilan seseorang. Namun, menemukan model rambut wanita panjang yang cocok untuk semua bentuk wajah bukanlah hal mudah. Apalagi yang membuat tampilan menjadi lebih awet muda. 

Jika salah pilih, justru penampilan bisa terlihat kurang menarik. Bahkan, lebih parahnya menurunkan rasa percaya diri. Sekalipun ditutupi dengan mewarnai rambut, agaknya persoalan model rambut wanita panjang tetap menjadi bagian yang sangat penting.

Lalu, apa saja ya model rambut wanita panjang yang cocok untuk semua bentuk wajah dan bikin awet muda? Langsung aja yuk, cek lima daftarnya berikut ini sampai akhir!

Baca Juga:Pratekkan 4 Cara Membuat Masker Lidah Buaya untuk Memutihkan Wajah Termudah Ini, Rasakan Wajah Glowing Permanen dalam Sekali PemakaianPakai Ini Biar Glowing! 5 Cara Menggunakan Lidah Buaya untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah yang Benar, Modal Gratis Hasil Bombastis

1. V Shape Layer Hair

Model rambut wanita panjang yang cocok untuk semua bentuk wajah urutan pertama adalah V Shape Layer Hair. Gaya potongan satu ini sangat dianjurkan bagi kamu yang memiliki jenis rambut lurus. 

Menggunakan tampilan bentuk huruf V di ujung rambut memperlihatkan dimensi yang lebih nyata dari penampilanmu. Sedangkan di bagian depan rambut mengalir mengikuti dari bentuk asli rambutmu. Cocok juga dicoba bagi pemilik rambut tebal serta bergelombang yang ingin memiliki tampilan baru dan terlihat fresh. 

2. U-Cut Swoopy Layers Hair 

Jika kamu ingin mencoba tampilan baru tanpa memotong rambut panjangmu, maka model rambut wanita panjang yang cocok untuk semua bentuk wajah satu ini wajib kamu coba.

Dinamai dengan gaya U-Cut Swoopy Layers Hair tampilan ini siap membuat rambut tampak bervolume dan menawan setiap saat. Menggunakan model potongan yang berlapis menjadikan rambut terlihat  lebih mewah dan glamor. 

Selain itu, mampu menambah volume rambut yang memudahkan ketika di tata. Memiliki bentuk lurus memanjang dengan ujung berbentuk U yang tumpul akan memberikan penekanan dan menciptakan porsi rambut yang lebih rapat dan tebal. Sehingga, terlihat lebih sehat dan halus. Potongan rambut ini juga cocok untuk dicoba bentuk wajah apapun lho. Tertarik mencobanya?

0 Komentar