Moslemorfosa Jadi Event Pertama, Gelaran Hijab Festival di Kota Pekalongan

Moslemorfosa Jadi Event Pertama, Gelaran Hijab Festival di Kota Pekalongan
Event Moslemorfosa atau hijab festival berlangsung di Kota Pekalongan. (Foto/Dwi Fusti Hana Pertiwi)
0 Komentar

Radarpekalongan.id – Menjadi yang pertama kalinya event Moslemorfosa atau hijab festival berlangsung di Kota Pekalongan.

Berlokasi di Grand Keisha Resto dan and Coffe, gelaran hijab fest ini berlangsung sejak tanggal 23 hingga 25 Desember 2022.

Event Moslemorfosa atau Pekalongan Hijab Festival ini berlangsung menarik dengan adanya bazar muslim wear, fashion show, entertainment hingga beauty Clinik serta Talkshow.

Baca Juga:Berburu Hampers Natal Jadi Pilihan Untuk SilaturahmiAkhir Tahun, Beli Rumah Booking Diskon Hingga 50 Persen Plus Free Kanopi

Ketua Dekranasda kota Pekalongan, Inggit Soraya yang hadir dalam acara pembukaan Pekalongan hijab festival (23/12/2022) mengatakan event Moslemorfosa atau hijab festival ini jadi event pertama yang digelar di Kota Pekalongan.

“Event ini digelar cukup berani, mengingat belum pernah di adakan disini. Harapannya dengan adanya event ini nantinya akan ada banyak event serupa juga di adakan. Tujuannya untuk membangkitkan perekonomian di Kota Pekalongan,” kata Inggit disela acara.

Menurutnya, di Kota Pekalongan sendiri banyak terdapat desainer yang terkenal bahkan hingga tingkat nasional. Namun, keberadaanya belum diketahui secara luas. Sehingga, lewat ajang event ini bisa memperkenalkan kembali bahwa di Kota batik ini banyak terdapat desainer hebat.

Dalam kesempatan ini, Inggit juga mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Pekalongan untuk berkunjung dan memeriahkan gelaran event hijab festival ini.

“Kunjungi event Moslemorfosa ini banyak desain baju menarik yang dipamerkan di masing-masing tenant dengan hasil karya terbaik mereka. Bisa datang ramaikan dan sukses kan event Moslemoforsa,” tandasnya. (DF)

0 Komentar