Gelar Pelepasan Siswa Kelas IX, Alumni SMP NU Kajen 2023 Diminta Kejar Impian Masa Depan

Gelar Pelepasan Siswa Kelas IX, Alumni SMP NU Kajen 2023 Diminta Kejar Impian Masa Depan
SMP NU Kajen melepas siswa kelas IX yang digelar di Halaman sekolah setempat. (Triyono)
0 Komentar

KAJEN, Radarpekalongan-id – SMP NU Kajen, Kabupaten Pekalongan, Kamis (08/06/2023) menggelar pelepasan siswa kelas IX tahun 2023. Acara yang dilaksanakan di Halaman sekolah setempat, para alumni kelulusan 2023 diminta untuk bisa mengejar impian masa depan.

Adapun pelepasan dihadiri secara langsung oleh pengurus Yayasan SMP NU Kajenhttps://smpnukajen.sch.id/, pihak sekolah, wali murid dan tamu undangan. Acara yang berlangsung khidmat ditandai dengan pembacaan ayat suci Al Quran, dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Shubnanul Wathon, sambutan, doa dan pengumuman peringkat 10 besar serta prosesi pelepasan.

Untuk siswa kelas IX SMP NU Kajen yang dilepas tahun 2023 ini jumlah siswa 182 anak yang dinyatakan lulus 100 persen. Siswa terbagi laki laki sebanyak 96 dan perempuan sebanyak 86 siswa.

Usai Pelepasan Siswa, Alumni Diminta Jaga Almamater

Baca Juga:Bupati Fadia Ikut Tasyukuran Sedekah Bumi Bareng Warga Desa BojongwetanSedekah Bumi, Desa Karangrejo Gelar Ritual Siwer Desa

Kepala SMP NU Kajen, Kabupaten Pekalongan, Hj. Hadliroh, S. Ag menyampaikan apresiasi kepada para siswa yang telah belajar secara sungguh sungguh sehingga semua bisa lulus 100 persen. Tak ketinggalan ia juga berterima kasih kepada orang tua wali yang ikut mengawasi anak anak untuk belajar di rumah saat ujian sekolah. Kemudian ia juga menyampaikan terimakasih pada dewan guru yang ikut bekerja keras dalam memberikan pembelajaran pada siswa.

“Kami berpesan kepada anak anak SMP NU Kajen yang baru saja dilepas tetap jaga almamater sekolah, karena masa depan kalian masih panjang dan penuh tantangan. Saya juga berharap bahwa apa yang kalian pelajari selama di SMP NU Kajen ini dapat membantu kalian dalam menghadapi tantangan di masa depan. Jangan pernah takut untuk bermimpi besar dan mengejar impian kalian dengan tekad dan kerja keras,” harapnya.

Kepala SMP NU Kajen menayampaikan setelah lulus untuk tetap mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Baca : Komisi IV DPRD Kabupaten Pekalongan Rekomendasikan Kesejahteraan Guru Madin dan TPQ Ditambah

“Anak anak ingat untuk selalu berdoa dan meminta pertolongan dari Allah, dan saya berdoa agar kalian semua sukses selalu meraih karier masa depan, “pesannya.

0 Komentar