Peringati Isra Miraj, TK ABA Desa Nyamok Gelar Lomba Menghias Kelas bersama Wali Murid

Peringati Isra Miraj, TK ABA Desa Nyamok Gelar Lomba Menghias Kelas bersama Wali Murid
Sejumlah Wali Murid TK ABA Desa Nyamok Kecamatan Kajen tengah menghias ruang kelas setempat, Sabtu (25/02/2023). (Tiyono)
0 Komentar

KAJEN, Radarpekalongan.id – Dalam memperingati Isra Miraj, TK ABA Desa Nyamok Kecamatan Kajen menggelar lomba menghias kelas bersama wali murid, Sabtu (25/02/2023).

Kegiatan melibatkan orang tua wali murid untuk menghias ruang kelas supaya anak didik lebih betah dalam menikmati proses belajar. Kemudian juga sebagai implementasi kurikulum melibatkan wali murid.

Adapun dalam lomba menghias ruang kelas dimulai pukul 08.00 Wib, dan terdapat empat ruang yang dihias oleh wali murid.

Baca Juga:Cegah Penyalahgunaan Narkoba dan Pernikahan Dini, Bupati Fadia Sapa Pelajar SMA13 Sekolah di Kabupaten Pekalongan Terendam Banjir

Kepala TK ABA Desa Nyamok, Kecamatan Kajen, Kholifah menyampaikan maksud tujuan kegiatan untuk kesinambungan dan implementasi kurikulum merdeka dengan melibatkan orang tua wali murid.

“Dalam kurikulum baru sekarang ada pelibatan orang tua dalam proses belajar. Kegiatan ini juga sekaligus untuk meneladani sifat Rasulullah ketika Isra Mi’raj yaitu menjalin kasih sayang diantara satu dengan lain,” terangnya.

Adapun kegiatan ini lanjut dia dilaksanakan rutin setiap tahun, apalagi ini mau menghadapi penerimaan siswa baru.Kegiatan parenting kali ini diharapkan wali murid bisa menumbuhkan kekeluargaan.

“Karena ketika yang mengisi wali murid maka bisa mewakili keinginan peserta didik, sehingga anak anak senang itu hasil karya dan sesuai keinginan orang tua. Sehingga saat belajar akan lebih nyaman,” imbuhnya.

Wali Murid TK ABA Desa Nyamok, Kecamatan Kajen, Kutipah mengaku senang sekali karena kegiatan ini sebagai sarana silaturahmi orang tua. Kemudian untuk mengakrabkan dan saling mengenal orang tua.

“Melalui kegiatan ini bisa sebagai sarana untuk saling mengakrabkan wali murid sehingga lebih kompak,” ungkapnya. (Yon)

0 Komentar