PLN Dukung Upaya Perkembangan Ekosistem Electric Vehicle di Pekalongan

perkembangan ekosistem Electric Vehicle
BERFOTO - Peserta berfoto bersama usai diskusi bersama PLN UP3 Pekalongan bersama dealer mobil dan motor listrik se-Pekalongan Raya serta penggiat motor listrik di Dapoer Pelangi Terrace, Pekalongan, Selasa (3/10/2023).
0 Komentar

PEKALONGAN – PT PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Pekalongan menggelar diskusi bersama dalam rangka perkembangan ekosistem Electric Vehicle di wilayah Pekalongan dan sekitarnya.

Turut mengundang perwakilan dealer motor dan mobil listrik se-Pekalongan Raya hingga penggiat motor listrik kegiatan ini berlangsung di Dapoer Pelangi Terrace, Pekalongan, Selasa (3/10/2023)

Manager PLN UP3 Pekalongan, Triyono mengatakan ini merupakan kegiatan perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) dalam mendukung ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Baca Juga:Kurangi Dampak Inflasi, Dispaperta Kembali Gelar Operasi Pasar MurahMeski Inden, Suzuki Jimny Masih jadi Favorit

“Kegiatan ini menjadi Forum Group Discussion perkembangan ekosistem kendaraan listrik (EV) di wilayah Pekalongan dan sekitarnya,” kata Triyono.

Triyono menjelaskan tujuan dari kegiatan ini dalam rangka meningkatkan populasi kendaraan listrik di wilayah Pekalongan dan sekitarnya. Disamping itu juga, upaya dalam mempersiapkan infrastruktur penunjang kendaraan listrik tersebut.

“Lewat kegiatan ini kami juga berupaya mengenalkan kendaraan ramah lingkungan kepada masyarakat. Serta memberikan pelayanan kepada konsumen terhadap kendaraan listrik,” lebih lanjut.

Kegiatan yang berlangsung menarik tersebut juga membahas beberapa hal berkaitan dengan penggunaan kendaraan listrik hingga beragam penawaran menarik dari PLN

“Disini kami juga menyampaikan beberapa materi berkaitan dengan pengenalan system kelistrikan kepada pengguna kendaraan listrik. Kemudian penawaran program-program menarik dari PLN terkait penunjang kendaraan listrik tersebut,” katanya.

Melalui kegiatan diskusi bersama tersebut pihaknya berharap akan terbentuk komitmen bersama antara pihak PLN dengan dealer kendaraan listrik dalam upaya membangun ekosistem kendaraan listrik di wilayah Pekalongan dan sekitarnya.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini diharapkan populasi kendaraan listrik sebagai kendaraan ramah lingkungan dapat berkembang dengan pesat,” tandasnya.

Baca Juga:Sukses Juara 1 MTQ dan juara 3 Tilawah Tingkat KecamatanResensi Bisa Menumbuhkan Minat Membaca dan Menulis

Ditempat sama, penggiat kendaraan listrik, Hadi Usmaya turut menyampaikan beberapa materi penting berkaitan dengan tantangan dan problem perkembangan kendaraan listrik.

“Ada beberapa tantangan dan problem yang terjadi terkait perkembangan kendaraan listrik. Seperti belum meratanya tempat charging SPKLU di tiap daerah. Kemudian, minimnya sosialisasi kendaraan listrik kepada Masyarakat dan termasuk belum meratanya dealer dan service center di tiap daerah,” kata Hadi.

0 Komentar