Rais PCNU KH Romadhon Abdul Jalil Tegaskan Kyai dan Sesepuh Solid Dukung Muhtarom Maju Pilkada Tahun 2024

Pilkada Kota Pekalongan
ABDURROHMAN SOSIALISASI - Kyai NU dan Banser siap memenangkan Ketua PCNU H Muhtarom di Pilkada 2024.
0 Komentar

PEKALONGAN – Kini, giliran para kyai dan sesepuh MWC Nahdlotul Ulama Kecamatan Pekalongan Barat dan Utara, serta pengurus ranting yang menyatakan ikrar mendukung Ketua PCNU Kota Pekalongan, H Muhtarom SSA  maju pada pemilihan kepala daerah Kota Pekalongan, baik sebagai Calon G1 atau G2.

Rais PCNU, KH Romadhon Abdul Jalil SAg menjelaskan, setelah para kyai dan sesepuh MWC NU Kecamatan Pekalongan Selatan dan Timur, serta pengurus ranting merestui Ketua PCNU,H Muhtarom maju di Pilkada Kota Pekalongan. 

“Alhamdulillah giliran para kyai dan sesepuh NU yang duduk di Majelis Wakil Cabang (MWC) Pekalongan Barat dan Utara, serta para pengurus ranting solid menyatakan dukungan kepada Ketua PCNU Kota Pekalongan,” bebernya.

Baca Juga:Komitmen Entaskan Anak Tidak dan Putus Sekolah, Dinas Pendidikan Rajin Sosialisasi ke KelurahanKyai NU Restui Muhtarom Maju Pilkada Tahun 2024

Kyai Romadhon menegaskan, secara kelembagaan PCNU hingga anak ranting sudah solid untuk memenangkan Ketua PCNU. Karena yang menugaskan adalah para kyai. 

“Hasil dari Tim Siyasah, memerintahkan Ketua PCNU maju pada pemilihan kepala daerah Kota Pekalongan, baik sebagai Calon G1 atau G2. Hasilnya pun, kami serahkan ke PKB, jika ada partai lain  yang meminta, akan diberi orang yang sama yang sudah diputuskan Tim Siyasah,” ucapnya.

Terhadap keputusan Tim Siyasah, sambung Kyai Romadhon, menjadi kewajiban PCNU mensosialisasikan hasil kerja Tim Siyasah kepada MWC NU, Pengurus Ranting NU  dan Pengurus Anak Ranting, melanjutkan sosialisasi kepada warga.

“Makanya undangan malam ini,  atas undangan PCNU bukan Tim Siyasah. Tim  Siyasah bukan Tim Sukses. Dan Tim Siayasah diatur dalam  AD/ART dan Perkum. Jika ada yang menjadi Tim Siyasah berarti aturan dalam AD/ART dan Perkum diberlakukan,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Rais PCNU, Kyai Mujib Hidayat MPdI menjelaskan, bila dipilihnya Ketua PCNU Kota Pekalongan, H Muhtarom untuk maju di Pilkada Kota Pekalongan berdasarkan hasil musyawarah Tim Siyasah. “Bila Tim Siyasah dibentuk sesuai arahan PWNU Jawa Tengah. Strukturnya berada dibawah jajaran Syuriyah PCNU Kota Pekalongan,” ucapnya.

Untuk tugas dan fungsi Tim Siyasah PCNU Kota Pekalongan, sambung Mujib, pertama menjelaskan kepada warga NU tentang politik NU sesuai Khithoh Nahdliyyah, kedua menjalin komunikasi dengan pihak-pihak pemangku kebijakan, seperti eksekutif dan lefgislatif demi kepentingan siyasah ‘aliyah NU, ketiga mengupayakan kepentingan NU dan  warga NU  terakomodir dalam kebijakan kebijakan publik khususnya di Kota Pekalongan, serta keempat menyiapkan kader kader NU yang berkompeten utk bisa tampil dan berjuang.

0 Komentar