Rekomendasi 10 Kuliner Wajib di Jogja, Yuk Jelajah Kota Istimewa Lewat Rasa

rekomendasi 10 kuliner wajib di jogja
gudeg termasuk salah satu kuliner legendaris yang sangat legend (foto : disway.id)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Jelajah Jogja lewat rasa adalah sebuah cara lain yang bisa kamu lakukan saat berkunjung ke kota istimewa ini. Kalau bingung, rekomendasi 10 kuliner wajib di Jogja ini bisa dicoba ya.

Jogja memang terlanjur terkenal karena keramamahan kotanya, membumi, dan akrab di hati yang selalu mengundang para pelancong dari penjuru nusantara, bahkan dari luar ngeri untuk selalu kembali ke kota penambat kenangan ini. Tak terkecuali soal rekomendasi 10 kuliner wajib di Jogja yang pastinya juga ngangeni.

Ditambah dengan reputasi Kota Jogja yang kaya akan kuliner pinggir jalan yang tidak membuat kantong jebol tersebut, makin membuat waktu wisata anda di kota ini menjadi semakin asik. So, jangan pernah lewatkan rekomendasi 10 kuliner wajib di Jogja.

Baca Juga:5 Rekomendasi Ide Bisnis Makanan Beku Praktis di Zaman Serba Cepat8 Tips Liburan Akhir Pekan Anti Ribet

Tidak hanya menengok setiap sudut kotanya yang memiliki banyak kenangan dan keistimewaan. Belum lagi menjelajahi banyak wisata dan pantai-pantai yang rupawan disana, para wisatawan belum afdol rasanya jika tidak menelusuri warung demi warung yang sejak bertahun-tahun lalu selalu membius lidah para pecinta kuliner.

Anda harus mencoba untuk mampir ke angkringan, warung kaki lima tempat nongkrong sejuta umatnya orang jogja. Selain itu anda juga harus mencicipi oseng-oseng yang pedasnya bisa memanjakan anda yang sangat suka makanan pedas, karena pedasnya sangat khas dan membuat candu untuk terus menyantapnya. Dan jangan lupa untuk mencicipi makanan ikon utama kota jogja yaitu gudeg.

Nah, untuk lengkapnya tempat-tempat wisata kuliner mana saja yang layak kalian datangi, yuk simak ulasan rekomendasi 10 kuliner wajib di Jogja berikut ini.

Rekomendasi 10 Kuliner Wajib di Jogja

Berikut rekomendasi kuliner wajib di Jogja yang harus anda coba saat berkunjung ke kota istimewa untuk menjelajah Jogja lewat rasa.

1. Gudeg

Sudah pasti kuliner satu ini masuk rekomendasi 10 kuliner wajib di Jogja. Siapa sih yang tak kenal gudeg, gudeg adalah ikon kuliner utama di Jogjakarta. Belum afdol rasanya jika ke jogja tetapi tidak mencicipi gudegnya. Rasa manis yang khas dari masakan jogja seringkali menimbulkan idiom bahwa orang jogja tidak bisa jauh dari gula.

0 Komentar