RADARPEKALONGAN.ID – Jujurly resep empal daging ternyata banyak aneka ragamnya Loh. Ada yang pakai kuah dan ada yang tidak berkuah.
Nah, pada kesempatan ini kami akan bagikan beberapa resep empal daging dengan beragam cara memasaknya. Kamu kalau tertarik membuatnya, bisa pilih salah satu.
Baiklah langsung saja yaa bahas ragam masakan empal daging yang wuenakk sekali. Inilah bahan dan bumbu masing-masing jenisnya sebagai berikut.
Baca Juga:Sungguh Lezat! Nasi Jamblang Cirebon Legendaris Sudah Ada Sejak Tahun 1847Asli Ampuhnya! Cara Menghilangkan Bau Daging Sapi dengan 5 Ragam Bumbu Dapur
1 Empal Goreng
Resep Empal daging Goreng yang enak sekali (@koh_aming)
Bumbu yang harus ada diantaranya 1 ruas lengkuas, daun jeruk 5 lembar, 1 sendok kecil asam jawa dan 2 buah serai
Sedangkan bumbu halus adalah bawang merah 8 butir dan bawang putih 4 siung. Ketumbar 1 sendok makan dan ¼ sendok kecil jinten.
Jangan lupa gula merah serut 50 gram dan 1 sendok kecil kunyit bubuk. Penyedap jamur, kaldu bubuk dan garam juga jangan lupa yaa.
Kemudian untuk membuatnya cukup gampang tinggal haluskan semua bahan bumbu halus. Sementara daging masukan dalam panci dipresto bersama air, bumbu cemplung dan bumbu halus. lalu masak selama 20 sampai 25 menit.
Rebus lagi daging dengan air biasa. Selanjutnya tinggal goreng atau bisa disantap langsung.
2 Empal Gepuk
Resep Empal Daging Gepuk (@koh_aming)
Siapkan bahan resep empal daging Gepuk seperti dau salam 3 lembar, daun jeruk 4 lembar, santan cair 1300 ml, santan kental, 250 ml, gula merah sisir 200 gram, air asam jawa 4 sendok makan, garam dan kaldu secukupnya.
Baca Juga:Auto Betah! 7 Rekomendasi Tempat Honeymoon Bandung, Suasananya Bikin Langsung RomantisLambe Jadi Klomoh! Ini 7 Cara Bikin Kuah Bakso Kari Spesial
Sedangkan untuk bumbu halusnya adalah bawang merah 15 siung, bawang putih 7 siung, lengkuas 3 ruas, 2 batang serai, kemiri 5 butir, ketumbar 2 sendok makan dan merica 1 sendok kecil merica.
Untuk cara membuat resep empal daging gepuk cukup mudah dengan menghaluskan semua bumbu. Lalu campur santan cair ke dalam daging sapi dengan air asam jawa, serai, gula merah, dan kaldu bubuk.
Kalau sudah daging setengah empuk, saatnya masukkan santan kental. Masak sampai matang sempurna.