Sebuah Rumah di Kota Pekalongan Terbakar di Tengah Genangan Banjir

Rumah di Kota Pekalongan terbakar di tengah genangan banjir
Sebuah rumah di permukiman padat penduduk di Kraton Kidul, Kelurahan Pasirkratonkramat, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan pada Sabtu pagi (29/1/2023) terbakar. Kebakaran ini terjadi di tengah genangan banjir yang melanda wilayah setempat. (Wahyu Hidayat/Radarpekalongan.id)
0 Komentar

PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Sebuah rumah milik warga di permukiman padat penduduk di Kraton Kidul, Kelurahan Pasirkratonkramat, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan pada Sabtu pagi (29/1/2023) terbakar.

Peristiwa kebakaran ini terjadi di tengah kondisi hujan dan genangan banjir yang melanda kawasan setempat.

https://m.youtube.com/watch?v=nO348mEjN30

Warga sekitar langsung bergotong royong untuk memadamkan kobaran api dengan alat seadanya, menggunakan air yang didapat dari genangan banjir sembari menunggu petugas damkar datang.

Baca Juga:Gandeng LDNU, Lapas Kelas IIA Pekalongan Selenggarakan Pengajian Rutin untuk Bangun Integritas Pegawai dan DWPPerdana, Fakultas Syariah UIN Gus Dur Selenggarakan Pendidikan Profesi Advokat bareng DPP APSI

Sebuah rumah di permukiman padat penduduk di Kraton Kidul, Kelurahan Pasirkratonkramat, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan pada Sabtu pagi (29/1/2023) terbakar. Kebakaran ini terjadi di tengah genangan banjir yang melanda wilayah setempat. (Wahyu Hidayat/Radarpekalongan.id)

Tiga unit mobil pemadam kebakaran dari Kota Pekalongan yang tiba di lokasi langsung melakukan proses pemadaman. Dibantu warga setempat, petugas memanfaatkan genangan banjir untuk memadamkan api.

Kebakaran rumah ini terjadi saat kondisi rumah milik Ilham tersebut kosong karena sang pemilik rumah sedang pergi.

Salah seorang warga, Isnovim, mengatakan warga bergerak cepat memadamkan api. “Kondisi saat ini sedang banjir, dan warga saling membantu dengan alat seadanya memanfaatkan air banjir ini untuk memadamkan api. Alhamdulillah bisa cepat dipadamkan dan tidak sempat merembet ke rumah lainnya,” katanya.

Sebuah rumah di permukiman padat penduduk di Kraton Kidul, Kelurahan Pasirkratonkramat, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan pada Sabtu pagi (29/1/2023) terbakar. Kebakaran ini terjadi di tengah genangan banjir yang melanda wilayah setempat. (Wahyu Hidayat/Radarpekalongan.id)

Kobaran api berhasil dipadamkan dalam waktu relatif cepat. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Adapun penyebabnya, ada dugaan karena terjadi korsleting listrik. (way)

0 Komentar