Shalat Ied 1444 H Dipastikan Aman, Polres Pekalongan Beri Pengamanan

shalat ied
Polres Pekalongan amankan pelaksanaan shalat Ied di Masjid Al Khuzaemah Kota Kajen, Jumat (21/4/2023). (Hadi Waluyo)
0 Komentar

KAJEN,Radarpekalongan.id – Shalat Ied 2023 di Kabupaten Pekalongan dipastikan aman. Meskipun Hari Raya Idul Fitri 1444 H jatuh pada hari dan tanggal yang berbeda. Adanya perbedaan awal 1 Syawal merupakan hal yang lumrah terjadi di Indonesia.

Polisi amankan shalat ied di Masjid Al Khuzaemah Kota Kajen (Hadi Waluyo)

Pemerintah menetapkan 1 Syawal 1444 H/2023 M jatuh pada hari Sabtu, 22 April 2023. Sementara itu, Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah terlebih dulu menetapkan Idul Fitri 1 Syawal 1444 H jatuh pada Jumat, 21 April 2023.

Baca Juga:Warga Muhammadiyah Pekalongan Shalat Idul Fitri 1444 H Hari Ini, Kota Santri Aman dan DamaiArus Mudik di Pekalongan Aman Terkendali, Pemudik Tembus 9.398 Orang

Menyikapi hal tersebut, jajaran Polres Pekalongan mengamankan pelaksanaan shalat Ied di beberapa masjid yang melaksanakannya, Jumat (21/4/2023) pagi tadi. Polres Pekalongan menjamin shalat Idul Fitri dipastikan aman, meski ada perbedaan pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 2023.

Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria, melalui Kasi Humas Polres Pekalongan, Ipda Suwarti, mengatakan, Polres Pekalongan tetap menjamin keamanan dan kenyamanan warga yang melaksanaan ibadah shalat Idul Fitri.

Polres Pekalongan pastikan pelaksanaan shalat ied aman, meski ada perbedaan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H (Hadi Waluyo)

“Meskipun hanya sebagian warga yang melaksanakan shalat Idul Fitri, kami dari Polres Pekalongan tetap memberikan pengamanan guna kelancaran dan kenyamanan pelaksanaan shalat Ied,” ujarnya, Jumat (21/4/2023) pagi tadi.

Polres Pekalongan Pastikan Shalat Ied Aman

Ia menambahkan, Kepolisian khususnya Polres pekalongan memastikan keamanan saat pelaksanaan shalat Idul Fitri 1444 Hijriyah untuk semua kalangan.

“Shalat ied ini aktivitas yang merupakan rangkaian operasi ketupat Candi 2023, sehingga tetap perhatian kita. Dengan begitu, masyarakat tetap melakukan ibadah dengan khusyuk dan tenang,” ungkap Ipda Suwarti.

Warga Muhammadiyah di Kabupaten Pekalongan shalat ied, Jumat (21/4/2023). (Hadi Waluyo)

Lanjutnya, personel jajaran Polres Pekalongan telah ditempatkan pada masjid-masjid yang melaksanakan shalat Idul Fitri. Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas. Dengan begitu jamaah shalat hari raya bisa tenang dalam beribadah. (had)

0 Komentar