Makin Naik Kelas! Spesifikasi Redmi 12 Siap Menebas Para Kompetitornya di Pasar HP Murah

Spesifikasi redmi 12
Spesifikasi redmi 12 makin naik kelas. (Foto: shopee/xiaomi.official.id)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Setelah terlebih dahulu diluncurkan di Thailand, Redmi 12 akhirnya resmi masuk ke pasar Indonesia. Smartphone terbaru dari Xiaomi ini telah di launching di Indonesia pada tanggal 1 Agustus 2023 lalu. Sejak peluncurannya, smartphone kelas entry-level penerus dari Redmi 10 generasi sebelumnya ini menjadi perbincangan para netizen terutama soal harga dan spesifikasinya.

Pasalnya, spesifikasi Redmi 12 ini memiliki beberapa peningkatan dibandingkan pendahulunya si Redmi 10. Sedankan untuk harga redmi 12 versi RAM 8/128GB dapat kalian miliki di harga Rp. 1.999.000 saja dan Harga redmi 12 versi RAM 8/1256GB dapat kalian miliki dengan menambah 200 ribuan saja yakni dibandrol dengan harga Rp. 2.199.000 saja loh.

Giamna tertarik memiliki Smartphone terbaru dari Redmi ini? Sebelum memutuskan untuk membelinya, alangkah baiknya kamu baca dulu spesifikasi Redmi 12 yang telah kami rangkum berikut ini.

Baca Juga:Ternyata Segini Harga Redmi 12 di Indonesia, Bawa Desain Mewah Apakah Tetap Murah?Bikin Infinix Panik! Redmi 12 Resmi Rilis di Indonesia

Spesifikasi Redmi 12 Makin Naik Kelas dari Pendahulunya

Body dan Layar

Redmi 12 ini merupakan salah satu HP murah dari Xiaomi yang menawarkan spesifikasi cukup menarik dan memiliki desain cukup mewah di kelas harganya.

Spesifikasi Redmi 12 yang powerful dipadukan dengan desain mirip Iphone namun dengan material kaca. (Foto: shopee)

Pasalnya, dengan harga 1 hingga 2 jutaan saja spesifikasi Redmi 12 telah mengusung desain yang cukup elegan menyerupai IPhone dengan 3 kamera boba di belakangnya.

Perbedaanya hanya ada pada desain belakangnya yang bermaterial kaca yang disebut Xiaomi premium glass back design. material kaca ini juga terlihat cukup mewah jika melihat harga smartphone ini yang hanya 1 jutaan saja.

Kemudian, smarphone terbaru dari Redmi ini memiliki frame datar dengan ketebalan 8,17 mm yang cukup tipis. Sedangkan, pada bagian layarnya, Redmi 12 membawa layar model punch hole berpanel IPS LCD berukuran 6,79 inci beresolusi full HD+ dengan kecepatan refresh rate 90hz dan touch sampling rate mencapai 180 hz. Tak hanya itu, layar tersebut juga memiliki tingkat kecerahan hingga 550 nits.

Hardware

Beralih ke sektor performanya, spesifikasi Redmi 12 masih mengandalkan chipset Mediatex Helio G88 yang masih lumayan kencang di kelas harganya. Redmi 12 ini juga telah menggunakan OS Android terbaru yakni Android 13 dengan MIUI 14.

0 Komentar