Indah dan Keren! Ini 4 Tempat Wisata di Dieng yang Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga, Wajib Masuk Agenda Liburan

tempat wisata di Dieng
nikmati keindahan Telaga Merdada dengan jejeran bukit yang mengelilinginya (foto/ tunisiyah_ahmad)
0 Komentar

Ada banyak wisata telaga yang dapat bunda temukan. Meskipun yang paling populer adalah Telaga Warna, namun ada juga tempat wisata telaga yang tak kalah menarik dari Telaga Warna.

Tempat wisata di Dieng tersebut bernama Telaga Merdada. Memiliki luar sekitar 25 hektar, Telaga Merdada ini digadang menjadi salah satutelaga terluas di Dataran Tinggi Dieng sampai saat ini.

Berada di atas ketinggian 2045 mdpl, Telaga Merdada ini dulunya merupakan kawah gunung berapi yang kemudian terisi air. Karena airnya yang tidak pernah surut inilah menjadikannya sebagai pengairan untuk ladang pertanian.

Baca Juga:Simple dan Mudah Dibuat! Inilah 8 Obat Herbal Atasi Nyeri Haid, Bisa Dibuat Sendiri di RumahMemiliki Segudang Manfaat, Inilah 7 Manfaat Daun Sirih Merah untuk Kesehatan Tubuh yang Wajib Diketahui

Tidak kalah dari Telaga Warna, tempat wisata di Dieng ini juga tidak sepi pengunjung. Hal ini dikarenakan, obyek wisata ini memiliki pemandangan yang sangat indah.

Ketika sampai ke tempat wisata di Dieng ini, kalian akan disuguhkan air yang jernih dari telaga yang dikelilingi oleh perbukitan hijau nan alami.

Sehingga menjadikan suasana di Telaga Merdada nampak asri dan sejuk. Tidak hanya itu saja, bagi bunda yang membutuhkan ketenangan jiwa, tempat ini juga sangat cocok untuk dipilih.

Tidak hanya menikmati pemandangan yang indah saja, para wisatawan yang memiliki hobi memancing juga bisa menghabiskan waktunya dengan memancing.

Atau untuk bunda yang ingin menjelajahi Telaga Merdada, pihak pengelola juga menyediakan tempat penyewaan perahu kecil.

Tidak hanya itu saja, para wisatawan yang memiliki hobi berburu foto yang indah dan antimainstream, Telaga Merdada ini juga menyediakan beberapa spot foto yang menarik dan instagenic.

Adapun lokasi dari tempat wisata di Dieng ini beralamat di Desa Karang Tengah, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara.

Baca Juga:Yuk Berwisata Sambil Belajar! Inilah 6 Wisata Budaya dan Sejarah di Banyuwangi yang Wajib Masuk Daftar Tujuan LiburanWajib Banget Dikunjungi! Inilah 5 Tempat Wisata di Banyuwangi dengan Nuansa Unik dan Menarik

Sementara itu, untuk harga tiketnya sendiri mulai dari Rp.10.000/orang. Tarif tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu tergantung dari pihak pengelola. (ND)

0 Komentar