Tiga Artis Ibu Kota Hibur Ribuan Penonton

Tiga artis Ibu Kota
HIBUR - Tiga artis Ibu Kota menghibur ribuan penonton dalam puncak perayaan Dekranasday Kabupaten Pekalongan, di Jalan Mandurorejo Kajen, Minggu (27/11/2023)
0 Komentar

KAJEN – Tiga artis Ibu Kota menghibur ribuan warga dalam puncak perayaan Dekranasday Kabupaten Pekalongan di Jalan Mandurorejo Kajen, Minggu (27/11/2023) malam.

Tak hanya itu, pada acara puncak juga diisi fashion show oleh OPD dan Bupati Pekalongan Fadia Arafiq dan Ketua Dekranasda, Ashraff Abu.

Pantauan Radar, acara dimulai pukul 21.00 wib diawali penampilan fashion show oleh seluruh Camat beserta istri. Fashion Show selanjutknya OPD, Asisten, Sekda dan terakhir Bupati Pekalongan Fadia Arafiq bersama Suami selaku Ketua Dekranasda Kabupaten Pekalongan Ashraff Abu.

Baca Juga:Tiga BUMD Dapat Penyertaan Modal Rp 8 Miliar, Bank Jateng yang TerbesarTak Ingin Kecolongan, Lapas Batang Sidak Rutin Kamar Warga Binaan

Dalam fashion show seluruh peserta bersama pasangan memeragakan batik potensi lokal yang dibuat layaknya lomba di televisi. Acara berlangsung meriah saat Bupati Pekalongan Fadia Arafiq bersama Ketua Dekranasda, Ashraff Abu memeragakan fashion diatas panggung yang dikawal oleh empat binaraga.

Di atas panggung Bupati Fadia secara simbolis diberi karangan bunga oleh Ketua Dekranasda Ashraff Abu. Acara semakin meriah saat kembang api menyala menghiasi suasana diiringi tepukan tangan seluruh OPD dan penonton.

Usai fashion show, acara dilanjut hiburan artis. Artis pertama Defarina Indra membawakan lagu berjudul ‘Nemu, Nemen, Dumes dan rungkad’. Lagu yang saat ini sedang kondang membuat seluruh penonton berjoged yang membuat acara berlangsung meriah.

Yang membuat gempar lagi saat Ketua Dekranasda bersama Sekda, dah sejumlah OPD naik panggung ikut menghibur penonton atas permohonan Defarina.

Setelah selesai dilanjutkan dengan hiburan oleh penyanyi dangdut era 90 an yang sampai saat ini banyak penggemar, yaitu Jhony Iskandar dengan membawakan lagu andalan bukan pengemis cinta, malam jumat keliwon. Kemudian yang paling meriah lagi saat Jhony Iskandar duet bersama Ketua Dekranasda Kabupaten Pekalongan, Ashraff Abu dengan lagu India diatas panggung.

Selanyutnya penyanyi dangdut Iis Dahlia tampil dengan menyanyikan lagu, rembulan malam dan sejumlah lagi andalan lainnya. Bahkan untuk menghibur penonton, Iis Dahlian rela turun panggung dengan menyalami para penonton.

Kesempatan jarang ditemui itu, diabadikan oleh penonton dengan foto bersama dan merekam penyanyi dangdut era 90 an. Sedangkan terakhir dilanjutkan duet Iis Dahlia bersama Ashraff Abu dengan lagu Kuch Kuch Hota Hai.

0 Komentar