Baru Pertama Kali Masuk Kerja, Apa Sih yang Seharusnya Dilakukan?

masuk kerja
Hal-hal yang harus kamu lakukan ketika baru masuk kerja. (unsplash)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Ketika berada di lingkungan baru seperti tempat tinggal, baru pertama kali masuk kerja, atau tempat yang belum pernah dikunjungi sebelumnya, perasaan cemas dan khawatir akan selalu menghantui. Rasa takut akan tidak diterima dan merasa canggung di lingkungan baru bisa sangat mengganggu.

Hal ini terutama berlaku bagi orang yang baru pertama kali datang ke tempat kerja atau kantor yang baru, di mana mereka harus bertemu dengan orang-orang yang memiliki karakter yang berbeda-beda.

Namun, meskipun perasaan tersebut wajar, bukan berarti kita tidak bisa mengatasi rasa cemas dan khawatir tersebut.

Baca Juga:Alasan Mengapa Kamu Harus Bisa Public SpeakingBahaya Mengonsumsi Es Teh Manis Terlalu Sering

Untuk beradaptasi dengan cepat di lingkungan baru, kita perlu pandai membaca situasi dan menyesuaikan diri agar tidak merasa salah tingkah atau canggung.

Tips Adaptasi ketika Baru Pertama Masuk Kerja

Lalu bagaimana ya caranya atau apa sih yang sebenarnya harus kita lakukan sebagai anak baru di tempat kerja? Agar kamu bisa cepat untuk beradaptasi di lingkungan yang baru, kamu harus pandai dalam membaca situasi dan menyesuaikan diri supaya tidak salah tingkah dan merasa canggung.

Dilansir dari fimela.com pada Jumat (10/03/2023) hal-hal berikut ini sepertinya harus kamu terapkan ketika kamu menjadi anak baru di tempat kerja:

  • Menjadi pribadi yang ramah dan mudah senyum

Ketika kita berada di tempat yang baru, sangat penting untuk menunjukkan sikap yang ramah, jangan cuek. Sikap yang cuek dapat memberikan kesan bahwa kita sulit didekati dan membuat orang lain merasa takut untuk memulai komunikasi dengan kita.

Sebaliknya, kita harus berusaha menjadi pribadi yang ramah dan suka tersenyum kepada orang lain. Dengan tersenyum, kita dapat membuat orang lain merasa disanjung dan tertarik untuk berkenalan dengan kita.

  • Harus berani untuk memulai percakapan

Janganlah merasa malu untuk memperkenalkan diri pada orang lain atau rekan kerja yang senior.

Mulailah mengambil inisiatif dengan memulai percakapan dan bersikap hangat terhadap orang lain, tidak hanya pada atasanmu tetapi juga pada orang-orang yang bekerja di sekitar tempat kerjamu yang baru. Sebab seringkali, hidup kita menjadi lebih mudah karena orang-orang yang bekerja di sekitar tempat kerja kita yang baru.

0 Komentar