Pisma Property Pekalongan: Berbagi Tips Mudah Miliki Rumah Impian

Pisma permudah konsumen miliki rumah impian
Pisma Property Pekalongan Mempermudah Konsumen Memiliki Rumah Impian.(RadarPekalongan/Dwi Fusti Hana Pertiwi)
0 Komentar

PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Miliki rumah impian yang sesuai dengan keinginan menjadi dambaan semua orang, terkhusus untuk generasi muda.

Namun apa saja yang perlu diperhatikan saat kita menentukan rumah impian. Nah, untuk membantu hal tersebut, PT Pisma Gajah Putra atau Pisma Property Pekalongan sebagai salah satu pengembang properti di wilayah Pekalongan Raya hingga Batang berbagi cerita bagaimana mempermudah konsumen memilih rumah impian.

Melalui Kepala Marketing Pisma Property, Evi mengatakan di perumahan Pisma sendiri khususnya menyediakan jenis rumah tidak hanya subsidi bahkan komersil. Sehingga konsumen harus menentukan pasti hendak membeli rumah jenis apa.

Baca Juga:Perjanjian Goib dan Suzume No Tajimari Tayang Hari Ini di Bioskop Pekalongan 9 Maret 2023, Berikut Jadwalnya!Promo Sambut Ramadan Hyundai Batang 2023: DP Harga Mulai 10 Persen hingga Bunga 0 Persen

“Biasanya kita lihat dulu budget konsumen, untuk menentukan arah membeli rumah subsidi atau komersil,” kata Evi.

Menurutnya, kebanyakan dari konsumenya sendiri ada beberapa dari mereka yang merasa mampu di uang muka namun tidak dengan angsuran. Biasanya, nanti akan diarahkan ke rumah subsidi.

“Tetapi ada juga sebaliknya yang ingin uang muka ringan, dengan angsuran yang disesuaikan dengan kemampuan mereka. Bisa saya arahkan ke non subsidi,” lanjutnya.

Dan kemudian, untuk pemilihan lokasi mana yang lebih sesuai di Pisma Property menyediakan beberapa pilihan lokasi tersebut.

“Lanjut pada proses pembuatan penawaran, dimana konsumen sudah tahu mana rumah yang diinginkan dan disini bisa langsung BI checking,” katanya.

Setelah semua aman, bisa masuk proses pemberkasan. Pada tahap ini bagi konsumen yang mengajukan KPR pihak Pisma juga akan membantu kepengurusan proses hingga deal.

Dan setelah kepengurusan berkas selesai lanjut proses pembangunan rumah impian hingga usai dan terima kunci.

Baca Juga:Antusias Para Pelaku Usaha Dibekali Bintek Penetapan Harga Jual ProdukTelkomsel Raih Tiga Penghargaan Ookla® Speedtest Awards™ 2022: Hadir dengan Kapabilitas Broadband Terdepan Hingga Pelosok Negeri!

“Sebenarnya mudah semua, tinggal konsumen deal di awal semua kepengurusan kita pasti bantu sampai jadi,” kata Evi.

Ditengah persaingan ketat dunia properti memang sebagai konsumen harus lebih jeli memilih rumah impian mana yang akan ditempati. Dan Pisma Property sendiri disini mengutamakan tidak hanya kualitas bangunan tetapi juga legalitas.

“Pisma selalu mengunggulkan legalitas, bahkan kita akui nomer satu. Dimana kita mengusahakan jangan sampai merugikan konsumen,” katanya.(DF)

0 Komentar