RADARPEKALONGAN.ID – Bagi yang sedang menjalani olahraga untuk membentuk otot tubuh, jangan lupa padukan dengan pola makan fitness yang benar agar otot tubuh ternustrisi dan terbentuk secara optimal.
Pola makan yang tidak diatur akan menghambat proses pembentukan ototmu walaupun kamu sudah datang ke tempat fitness 4 sampai 5 kali dalam satu minggu. Untuk itu terapkanlah tips pola makan fitness sebagai pola makan harianmu.
Pre workout meal juga sangat baik untuk memaksimalkan proses membentuk otot tubuh. Karena dengan membiasakan mengkonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi dan protein pada saat beberapa jam sebelum latihan akan mendongkrak stamina kamu ketika sedang melakukan latihan.
Baca Juga:Posisinya sebagai Pelatih Juventus Terancam, Allegri Tak GentarDaftar 10 Negara Paling Korup Sedunia, Indonesia Nomor Berapa?
Nutrisi Otot Kamu dengan Pola Makan Fitness
1. Pahamilah Kebutuhan Kalori Harianmu.
Membentuk otot tubuh tidaklah mudah. Namun bukan berarti hal ini mustahil dilakukan, ada banyak cara agar bisa memaksimalkan prosesmu, yaitu dengan memahami dan memperhatikan kebutuhan kalori pada tubuhmu setiap hari.
Menghitung kebutuhan kalori tubuh adalah wujud kepedulian terhadap dirimu sendiri. Dengan mengetahui kebutuhan kalori, kamu dapat dengan mudah mengontrol konsumsi kalori harianmu. Sederhanannya adalah apabila dalam setiap hari tubuh kamu membutuhkan sebanyak 1.800 kalori, sebisa mungkin kurangi jumlah konsumsi kalorimu menjadi 1.500.
Perlu kamu ketahui, di dalam proses latihan fitness juga membutuhkan ekstra tenaga. Sebab dari itu, upaya penurunan konsumsi jumlah kalori harianmu dilakukan dengan sedikit demi sedikit agar tubuh kamu tidak terkejut dengan perubahan-perubahan yang terjadi serta kebutuhan nutrisi ototmu tetap terjaga.
2. Pastikan Kualitas Bahan Makanan yang Kamu Konsumsi
Biasakan pastikan memilih bahan makanan yang terjamin kualitasnya sebelum kamu olah menjadi makanan yang siap untuk dikonsumsi. Hal ini bertujuan agar tubuh menyerap dengan baik nutrisi dari makanan yang telah kamu konsumsi setiap harinya
Kamu juga bisa mendapatkan sumber serat dengan mengkombinasikan antara sayur dan sayur. Hal ini juga baik selain untuk mengoptimalkan kebutuhan nutrisi otot juga tidak membuatmu cepat bosan mengkonsumsi pola makan fitnes setiap harinya.