Intip Warna Baru Honda BeAT Deluxe dan CBS Series per Februari 2023, Tampil Lebih Futuristik dan Modern

Warna Baru Honda BeAT Deluxe dan CBS Series
Varian Warna Baru Honda BeAT Deluxe dan CBS Series (© Astra Honda Motor)
0 Komentar

Berikut pilihan warna baru Honda BeAT Deluxe Series dari yang keluaran lama hingga yang terbaru.

Varian Warna Baru Honda BeAT Deluxe Series, Deluxe Dark Silver dan Deluxe Green (© Astra Honda Motor)

Varian Warna Lama Honda BeAT Deluxe Series, Deluxe Black dan Deluxe Blue (© Astra Honda Motor)

Baca Juga:Monday Blues, Stres Menghadapi Hari Senin Serta 5 Cara Menghadapinya6 Ide Menu Sarapan Sehat Kekinian yang Wajib Kamu Coba!

Warna Baru Honda BeAT CBS Series

Berada selangkah di bawah Deluxe Series, Honda BeAT CBS muncul ke publik tanpa ada tambahan teknologi ISS yang memungkinkan mesin untuk mati secara otomatis setelah 3 detik berhenti. Namun begitu, varian matik CBS ini tetap berada dalam deretan skutik terbaik milik Honda dan masih menjadi pilihan banyak anak muda masa kini.

Honda BeAT CBS dirilis dengan tetap mempertahankan strip warna yang menjadi ciri khas Honda BeAT yang eye-catching.

Warna biru atau merah yang kontras dengan aspal serta furnis yang mengilap seolah membawa BeAT lama ke-upgrade yang lebih canggih namun tak meninggalkan apa yang telah menjadi ciri khas.

Ditahun 2023 ini, varian matik CBS dari series BeAT mengeluarkan warna Jazz Silver Black yang menawarkan kesan lebih simpel dan mewah tanpa kombinasi warna yang terlalu ramai. Body-nya tetap glossy, mengilap, dengan strip putih yang memadu dengan hitam juga abu-abu gelap pada sayap kanan dan kiri.

Berikut adalah tampilan dari warna baru Honda BeAT CBS Series dari warna-warna lamanya.

Varian Warna Baru Honda BeAT CBS Series, CBS Jazz Silver Black (© Astra Honda Motor)

Varian Warna Lama Honda BeAT CBS Series,Techno Blue Black, Hard Rock Black, Funk Red Black (© Astra Honda Motor)

Baca Juga:Cara Membantu Teman yang Sedang Depresi Harus Bagaimana? Begini 6 Penjelasannya!Jangan Dihindari! Ini 6 Manfaat Emping Melinjo yang Jarang Diketahui Orang

Perbandingan Harga Honda BeAT Deluxe dan CBS Series

Telepas dari waarna baru Honda BeAT Deluxe dan CBS Series yang dikeluarkan AHM, kedua varian metik ini tetap memiliki selisih harga karena fitur yang terdapat pada motor tersebut.

Honda BeAT Deluxe dibandrol dengan harga Rp. 18,672,000 sedangkan Honda BeAT CBS berada di angka Rp. 17,820,000. Keduanya memiliki rentang harga senilai Rp. 852,000.

0 Komentar