Yuk Cegah dan Kenali Penyakit Ginjal Sejak Dini

Yuk Cegah dan Kenali Penyakit Ginjal Sejak Dini
dr Rosik Budioro Sp. PD, FINASIM. (Hadi Waluyo)
0 Komentar

KAJEN,Radarpekalongan.id – Ada dua kriteria pada penyakit ginjal. Yakni penyakit ginjal akut dan kronis. Penyakit ginjal kronis biasanya berlangsung lebih dari 3 bulan, dan diikuti penurunan laju filtrasi. Sedangkan gagal ginjal akut biasanya terjadi secara tiba-tiba dan berpotensi dapat normal kembali ketika penyebabnya sudah diatasi.

Demikian disampaikan dr Rosik Budioro Sp. PD, FINASIM, dokter spesialis penyakit dalam di RSUD Kajen. Diterangkan, gejala pada penyakit ginjal biasanya timbul ketika sudah terjadi kerusakan ginjal lebih jadi 80%. Adapun gejala awal yang muncul biasanya tergantung dari penyebabnya. “Apabila penyebabnya adalah batu ginjal, biasanya penderita mengalami nyeri pinggang atau nyeri pada saat kencing, bahkan bisa juga kencing darah,” terang dia.

Menurutnya, penyebab tersering terjadinya penyakit ginjal adalah komplikasi dari penyakit hipertensi dan diabetes. Selain itu, kencing batu juga dapat menyebabkan penyakit ginjal akibat penyumbatan yang terjadi hingga ginjal tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya.

Baca Juga:Penyakit Mematikan, Yuk Kenali Apa Itu Penyakit Diabetes, Faktor Risiko, dan Cara PencegahannyaMenuju Green Hospital, RSUD Kajen Gelar Penanaman Pohon di Lingkungan Rumah Sakit

“Kasus kencing batu sendiri paling banyak ditemukan di Pulau Jawa, hal ini lantaran sumber air di Pulau Jawa banyak mengandung kapur sehingga terjadi pengendapan pada urin penderita,” terang dr Rosik.

Kencing batu disebabkan karena pola hidup yang salah seperti terlalu banyak minum softdrink, konsumsi vitamin C berlebih, kurang minum air putih, dan kurangnya olahraga. “Apabila ditemukan kondisi kencing batu, sebaiknya segera berobat ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan penanganan. Selain itu, perlu juga minum air yang banyak dan jangan menahan buang air kecil,” katanya.

Pada pasien yang mengalami gangguan ginjal, biasanya terjadi juga kenaikan asam urat. Karena asam urat sendiri mengalami di eksresi melalui ginjal. Pada penderita penyakit ginjal yang sudah parah biasanya penderita tidak bisa buang air kecil hingga terjadi pembengkakan yang menyebabkan penderita tersebut harus cuci darah.

Menurutnya, penyakit ginjal dapat terjadi di segala usia. Untuk itu, pencegahan yang dapat dilakukan di usia muda antara lain dengan memperbaiki gaya hidup. Misalnya pada penderita yang mengalami hipertensi maka dapat mengurangi konsumsi garam. Pada penderita diabetes dapat dilakukan dengan mengurangi konsumsi gula. Selain itu, olahraga juga sangat dibutuhkan sebagai langkah pencegahan.

0 Komentar