PEKALONGAN, Radarpekalongan.id – Bhabinkamtibmas Polsek Buaran Polres Pekalongan Kota menjuarai Lomba Program Quick Wins Presisi Polri Tahun 2022 tingkat Polres Pekalongan Kota, Rabu, 30 November 2022.
Lomba ini diikuti seluruh anggota Bhabinkamtibmas masing-masing Polsek di jajaran Polres Pekalongan Kota.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Pekalongan Kota ini, para Bhabinkantibmas dari masing-masing Polsek menampilkan yel-yel terbaiknya.
Baca Juga:Wanita yang Diduga Ibu Bayi dalam Karung Sudah Diamankan15 Napi Rutan Pekalongan Dipindah ke Lapas Pekalongan, Ada Apa?
Yel-yel ini menggambarkan implementasi 10 Program Quick Wins Presisi Kapolri. Terutama berkaitan dengan tugas pokok para anggota Bhabinkamtibmas.
Tak terkecuali yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Buaran. Mereka selain memperagakan yel-yel, juga menghadirkan unsur Tiga Pilar di Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan.Para kepala desa, lurah, Babinsa, hingga Danramil dan Camat ikut serta dihadirkan dalam kegiatan ini.
Mereka menunjukkan sinergitas dengan Kapolsek Buaran dan jajarannya.Demikian halnya dilakukan Polsek-Polsek lain berikut anggota Bhabinkamtibmasnya.
Mereka menunjukkan kreativitas dan inovasi masing-masing.
Adapun pemenang dalam lomba ini, Juara 1 Bhabinkamtibmas Polsek Buaran. Juara 2 Bhabinkamtibmas Polsek Pekalongan Timur; Juara 3 Bhabinkamtibmas Polsek Pekalongan Selatan.
Kemudian, Juara Harapan 1 Bhabinkamtibmas Polsek Pekalongan Barat; Juara Harapan 2 Bhabinkamtibmas Polsek Pekalongan Utara; dan Juara Harapan 3 Bhabinkamtibmas Polsek Tirto.
Para juara mendapatkan trofi, piagam, dan uang pembinaan dari Kapolres Pekalongan Kota.
Kapolres Pekalongan Kota AKBP Wahyu Rohadi menjelaskan yel-yel oleh para Bhabinkamtibmas itu berkaitan dengan tugas pokok mereka sebagai anggota Bhabin.Kegiatan ini diawali dengan launching nomor layanan (call center) Polri 110.
Baca Juga:FTIK UIN Gus Dur Adakan Yudisium dan FGD Ikatan Alumni52 Petugas Siap Olah Data 87 Ribu KK Hasil Regsosek
Sekaligus mengenalkan kepada masyarakat nomor-nomor HP atau ponsel anggota Polri, mulai dari Kapolda Jateng, Kapolres Pekalongan Kota, para Kapolsek, hingga nomor para Bhabinkamtibmas.
“Dan yang paling utama di sini adalah launching nomor HP, baik itu Bapak Kapolda, Kapolres, Kapolsek, dan seluruh Bhabinkamtibmas,” kata Kapolres.
“Kita sampaikan ke masyarakat, yang mana apabila nanti mengetahui, mengalami, atau mendapatkan informasi terkait dugaan tindak pidana dan atau apapun itu yang membutuhkan kehadiran Polri, untuk disampaikan ke kami. Atau melalui layanan call center Polri 110, akan dilayani oleh petugas yang berjaga,” imbuh AKBP Wahyu Rohadi. (way)