Karena trend saat ini perpustakaan disamping dibutuhkan sebagai sumber informasi juga dibutuhkan sebagai tempat untuk belajar, bekerja, dan sebagai tempat untuk hangout. Oleh karena itu jika lingkungan perpustakaan menarik dan nyaman pasti akan dapat menarik minat pemustaka untuk berkunjung.
Ketujuh, Mengedukasi Pemustaka
Kegiatan ini diperlukan bagi para calon pemustaka agar mereka lebih memahami semua jenis koleksi, layanan dan juga fasilitas yang tersedia, tata cara melakukan transaksi dan juga kebijakan/peraturan yang berlaku di perpustakaan.
Saat ini dengan kemajuan teknologi informasi yang pesat kegiatan promosi atau pemasaran dapat dilakukan dengan memanfaatkan media sosial (facebook, whaatshapp, twitter, instagram, tiktok), website dan email.
Baca Juga:Rasa Syukur Dapat Menghindari Musibah dan Azab Allah SwtPIMNAS Ke-35, Mahasiswa Harus Siap Menjawab Tantangan Zaman
Dengan memanfaatkan media sosial sebagai ajang untuk melakukan promosi efisien. Hampir semua orang saat ini memiliki media sosial, sehingga pesan yang ingin disampaikan cepat diterima oleh masyarakat.
Perpustakaan bukan lagi dianggap sebagai tempat yang kuno dan sepi tetapi dapat berubah menjadi tempat yang lebih modern, nyaman dan banyak diminati masyarakat untuk dikunjungi. (*)
*) Penulis adalah Pustakawan Ahli Muda Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed)
Purwokerto.