Simak yuk, Ini Dia 5 Hal Yang Bisa Buang-buang Waktumu !!

Simak yuk, Ini Dia 5 Hal Yang Bisa Buang-buang Waktumu !!
Ilustrasi kids and clock (@brgfx/freepik.com).
0 Komentar

PEKALONGAN, Radarpekalongan.id – Dalam aktivitas sehari-hari, baik secara sadar ataupun tidak. Kamu sering melakukan hal-hal yang dapat membuang-buang waktu. Apa saja ?

1. Terlalu sering overthingking

Apakah kamu termasuk orang yang suka memikirkan sesuatu secara berlebihan ? Tapi Jangan disamakan dengan sifat pemikir ya.

Karena orang yang pemikir itu, mereka memang memikirkan hal-hal yang perlu dipikirkan. Sedangkan orang yang overthingking itu biasanya mereka suka menggunakan waktu berjam-jam untuk memikirkan suatu hal sepele yang belum pasti terjadi dan belum tentu bermanfaat.

Baca Juga:Gadget dan Digital Jadi Tantangan Dunia LiterasiDianggap Proaktif Regulasi, Dindik Kota Pekalongan Terima Anugerah Pendidikan Kota Pekalongan.

Memikirkan sesuatu sebelum bertindak memang merupakan hal yang baik. Tapi kalau berlebihan itu justru sebaliknya. Waktu dan energi mu akan habis dengan sia-sia.

2. Sering membandingkan diri sendiri dengan orang lain.

Hei..padahal setiap orang itu punya kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Kamu hanya perlu mengenali diri sendiri apa yang menjadi kelebihan mu dan jadikan kekurangan mu sebagai pemicu kesuksesan mu.Jadi kurang-kurangi ya untuk membandingkan diri kamu dengan orang lain..!

3. Suka mengeluh tapi tidak melakukan apapun yang bisa membuat diri kamu semakin berkembang.

Selain menghabiskan energi dengan sia-sia, mengeluh juga tidak bisa menyelesaikan masalah. Justru mengeluh mampu memproyeksikan hal-hal negatif lho..

Cobalah, posisikan diri mu bukan menjadi bagian dari masalah itu sendiri melainkan posisikan dirimu menjadi problem solving.

Dibandingkan menghabiskan waktu untuk mengeluh, bukanya akan lebih bagus kamu salurkan energi kamu untuk mengerjakan hal yang bermanfaat?

4. Suka membicarakan orang lain.Emangnya apa sih manfaatnya suka membicarakan orang lain? yang ada nantinya malah dosa yang akan kamu dapat.

Lakukan hal yang lebih bermanfaat yuk..

Baca Juga:Tim Trauma Healing IGTKI-PGRI Pekalongan Betolak Ke Kab.CianjurSMK Syafii Akrom Bangun Optimalkan Penuhi Fasilitas

5. Suka menunda-nunda untuk mengerjakan suatu hal. Kalau bisa dikerjakan sekarang kenapa harus nanti? Kerjakan apa yang bisa kamu kerjakan saat ini.

Kalau kamu sering melakukan yang mana aja?(*)

0 Komentar