BATANG – Persibat Batang dipastikan melaju ke 18 besar liga 3 Jawa Tengah. Hal ini lantaran Persibat Batang berhasil memuncaki klasemen grup usai menang atas Berlian Rajawali.
Persibat Batang berhasil meraih poin penuh dalan pertandingannya melawan Berlian Rajawali. Poin penuh ini didapat Persibat Batang usai lawan main mereka walk out dari pertandingan terakhir. Berlian Rajawali dinyatakan kalah Walk Out (WO) lantaran tak kunjung hadir setelah kick off dibunyikan. Dari hasil tersebut Persibat dapat memuncaki Klasemen dan melaju ke babak 18 besar.
Sebelumnya, pada pertandingan pertama dengan home base Stadion Citarum Semarang Persibat dapat mengalahkan tim PSISa Salatiga dengan skor 3-1 dan pertandingan selanjutnya dengan lawan yang sama Persibat dapat menahan Imbang 1-1.
Baca Juga:Hingga November 2022, Kantor Imigrasi Pemalang Terbitkan 32 Ribu Paspor4 Produk Daily Make Up ala Erina Gudono. Ada yang di Bawah Rp50 Ribu
Dalam keterangan persnya Pelatih Kepala Abdul Mungin menyampaikan bahwa Panasnya kondisi stadion Citarum yang berpengaruh pada pemain.
“Jika dilihat dari pertandingan kemarin yang dimana mainnya siang itu berpengaruh pada para pemain, tipe lapangan sintetis ini lebih panas dari lapangan biasa sehingga mempengaruhi kondisi psikologi para pemain” tuturnya.
Selain kondisi lapangn yang panas, Mungkin mengaku perlu penyesuaian baru terhadap jadwal pertandingan 3 kali dalam seminggu.
” Untuk persiapan yang sangat minim dan dengan kepadatan pertandingan 3 kali dalam seminggu ini belum saya simulasikan yang jelas sangat berpengaruh dengan para pemain tetapi untuk selanjutnya akan kita simulasi kan,” pungkasnya. (nov)