Sambut NARU, Telkomsel Hadirkan Program Loyalty Hingga Promo Spesial Untuk Pelanggan

Sambut NARU, Telkomsel Hadirkan Program Loyalty Hingga Promo Spesial Untuk Pelanggan
Sambut NARU, Telkomsel Hadirkan Program Loyalty Hingga Promo Spesial Untuk Pelanggan. (Dok.Telkomsel)
0 Komentar

Radarpekalongan.id – Telkomsel melengkapi kemeriahan momen Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 dengan menghadirkan berbagai program loyalty dan promo spesial untuk pelanggan.

Program loyalty Telkomsel khusus momen NARU meliputi rangkaian program unggulan Poin Festival 2022 dengan mekanisme lucky draw (dengan hadiah utama mobil Mercedes-Benz C200, hadiah mobil Honda HR-V, motor matic Vespa, gawai pintar Samsung, pulsa, dengan total sebanyak 2022 hadiah), program Poin Parcel Akhir Tahun (untuk berkirim parcel dari e-commerce favorit).

Program diskon smartphone, dengan menukar Telkomsel Poin, program Mendadak Hepi (yang memberikan ekstra kuota 22 GB dengan penukaran Poin), program Cuan Hepi (yang memberikan voucher diskon hingga Rp1,2 juta kepada pelanggan melalui penukaran Poin), program Hepi Bareng (yang memberikan give away dengan penukaran Poin di media sosial), program Redeem Poin on the Spot (tersedia di seluruh booth Telkomsel selama momen NARU).

Baca Juga:MBC Drama Award 2022 Bagikan 6 Nominasi Penghargaan Best Couple, Kira-kira Siapa Yang Jadi Favorit Kalian?Tutorial Make Up Simple, Tetap Bisa Cantik Meski Aktivitas Seharian

Serta konser Poin Festival bersama sejumlah musisi dan band terkemuka, Nonton Bola Bareng, dan Jajanan Poin, hingga penukaran Telkomsel Poin untuk berdonasi bersama BenihBaik.

Direktur Sales Telkomsel Adiwinahyu Basuki Sigit menjelaskan, Telkomsel juga memastikan kemudahan akses komunikasi pelanggan untuk tetap terhubung dengan kemeriahan Natal dan Tahun Baru dengan ragam paket promo spesial, mulai dari penawaran digital voucher untuk pelanggan Halo+ baru.

“Ada pilihan paket prabayar Internet & Combo Sakti Seru Terooos, program bonus voucher Rezeki Sakti, paket InternetMAX Prime berkolaborasi dengan Prime Video, paket Surprise Deal Unlimited, paket Surprise Deal Nonton & Gaming, paket Surprise Deal Orbit, paket promo Halo+ Special,” jelas Sigit dalam keterangan tertulisnya, (19/12/2022).

Kemudian, ada Paket data NARU Flash Sale, paket telepon Talkmania Flash Sale, Cashback Nampol MyTelkomsel yang bekerja sama dengan beberapa mitra fintech, dan penawaran khusus untuk modem Telkomsel Orbit Star N2 yang berkolaborasi dengan Home Credit Indonesia untuk kemudahan solusi cicilan pembayaran.

Pelanggan juga dapat melengkapi kemeriahan momen NARU dengan tayangan-tayangan terbaik di berbagai platform yang berkolaborasi dengan Telkomsel.

Salah satunya, Melalui aplikasi MyTelkomsel, pelanggan dapat menikmati kuota streaming khusus untuk pembelian paket Vidio FIFA World Cup Qatar 2022 dengan bonus berlangganan 1 bulan Disney+ Hotstar, bebas berlangganan Prime Video untuk pembelian Paket Internet Sakti dan OMG selama 30 hari, dan diskon 50 persen untuk berlangganan WeTV selama 30 hari.

0 Komentar