Radarpekalongan.id – Indonesia mengawali langkahnya di Grup A Piala AFF 2022 dengan kemenangan. Menjamu Kamboja di Stadion Gelola Bung Karno, Jumat 23 Desember 2022, Indonesia menang tipis dengan skor 2-1.
Indonesia berhasil unggul cepat di menit ke-7 lewat Egy Maulana Vikri. Sontekan Egy menyambut umpang silang dari Pratama Arhan berhasil menembus gawang Kamboja yang dijaga Keo Soksela.
Namun Kamboja berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-15. umpan lambung dari Seut Baraing berhasil disundul oleh Saret Krya di kotak penalti. Bola sempat membentur tiang lebih dulu sebelum bergerak masuk ke dalam gawang Nadeo Arga Winata. Skor sama kuat 1-1.
Baca Juga:Sambut Natal dan Tahun Baru, Bank BNI Salurkan Ratusan Paket Sembako untuk Jemaat GerejaPiala AFF 2022: Timnas Indonesia Wajib Waspadai Kamboja
Usai gol Kamboja, Indonesia bermain lebih menekan. Gol kemenangan Indonesia datang di menit ke-38 lewat Witan Sulaeman. Prosesi gol diawali dari umpan jauh Ricky Kambuaya kepada Marselino Ferdinan di sisi kiri pertahanan Kamboja.
Marselino kemudian mengirim umpan ke kotak penalti lawan dan disambut oleh Witan Sulaeman yang berhasil menaklukkan kiper Kamboja.
Sejumlah peluang emas tercipta setelah Indonesia unggul. Egy Maulana Vikri yang membawa bola sendirian dan tinggal berhadapan dengan kiper Kamboja, kehilangan kontrol. Bola berhasil direbut pemain belakang Kamboja. Skor 2-1 kemudian bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Indonesia langsung menekan di menit awal. Berbagai skema serangan coba dilancarkan untuk menambah gol. Salah satu peluang emas tercipta dari Witan Sulaeman. Memanfaatkan kesalahan pemain belakang Kamboja, Witan tinggal berhadapan dengan kiper Kamboja. Namun tendangannya melebar ke sisi kanan dan gagal menambah gol bagi Tim Garuda.
Di babak kedua, intensitas serangan Indonesia menurun. Pressing ketat yang dilakukan pemain Kamboja, membuat anak asuh Shin Tae-yong kesulitan untuk membangun serangan. Selain itu, Kamboja juga bermain disiplin di lini belakang yang membuat skema serangan yang dibangun Indonesia kerap kandas.
Hingga babak kedua berakhir, Indonesia gagal menambah keunggulan dan hanya menang tipis atas Kamboja.
Di laga kedua Grup A, Senin 26 Dese,ber 2022, Indonesia akan bertandang ke Kuala Lumpur International Stadium untuk menghadapi tuan rumah Brunei Darussalam.(nul)