Radarpekalongan.id – MotoGP akan memulai balapan musim 2023 pada Maret mendatang. GP Portugal akan menjadi seri pembuka dari 21 seri yang dijadwalkan berlangsung selama tahun 2023 ini.
MotoGP juga sudah merilis daftar pebalap dan pabrikan yang akan beradu cepat musim ini. Dalam rilis yang diunggah akun media sosial MotoGP, terdapat Ada 11 pabrikan dengan 22 pebalap.
Juara MotoGP 2022, Francesco Bagnaia masih akan bertanding di bawah pabrikan Ducati Lenovo Team. Dia akan berduet dengan Enea Bastianini yang musim lalu menempati peringkat ketiga klasemen akhir MotoGP.
Baca Juga:Presiden FIFA Minta Setiap Negara Punya Stadion dengan Nama PeleBernardo Silva Beri Kode akan Tinggalkan Manchester City
Sementara runner-up musim lalu, Fabio Quartararo akan berduet dengan Franco Morbidelli untuk membela Yamaha Energy Team. Selanjutnya ada nama The Baby Alien, Marc Marquez, yang tecatat tetap akan membela Repsol Honda Team bersama Joan Mir.
Kemudian Aprilia Racing tetap akan mengandalkan Aleix Espargaro yang musim lalu menempati peringkat empat klasemen, ditemani Maverick Vinales. Nama Jack Miller yang musim lalu menempati peringkat lima klasemen, musim ini akan membela KTM Factory Racing bersama Brad Binder.
Peraih gelar rookie of the year 2022 atau pendatang baru terbaik di MotoGP musim lalu, Marco Bezzechi masih akan tampil di bawah bendera Mooney VR46 Racing Team bersama Luca Marini.
Pabrikan lain yang akan terjun dalam balapan MotoGP musim ini diantaranya Tech 3 GASGAS Factory Racing, LCR Honda, Gresini Racing MotoGP, Prima Pramac Racing, dan RNF MotoGP Team.(nul)