Cara Setting TV Digital Tanpa STB

Cara Setting TV Digital Tanpa STB
0 Komentar

RadarPekalongan.id – Suntik mati jaringan TV analog dalam program Analog Switch Off (ASO) mulai bertahap pada 2 November 2022.

Anda tak melulu butuh Set Top Box (STB) untuk bisa menikmati siaran TV digital. Ini dilakukan dengan cara mengecek lebih dulu perangkat TV di rumah apakah telah memenuhi standar untuk siaran digital atau belum.

TV yang sudah bisa menangkap siaran digital adalah perangkat yang sudah berstandar Digital Video Broadcasting Terrestrial Second Generation (DVB-T2). Pesawat televisi yang sudah dilengkapi dengan DVB-T2 bisa menangkap siaran digital tanpa Set Top Box dengan menggunakan antena UHF biasa.

Baca Juga:Manfaat Tidur Miring, Bisa Redakan Sakit dan Meningkatkan KesehatanSering Kumat Asam Lambung, Lakukan Kebiasaan Ini

Anda juga bisa melakukan pengecekan langsung di menu TV. Jika di dalamnya ada opsi DTV artinya perangkat TV sudah bisa menerima siaran digital.

Cara lainnya adalah dengan mengunjungi https://siarandigital.kominfo.go.id.

Berikutnya ikuti langkah ini:

  1. Klik menu perangkat TV digital di bagian atas layar.
  2. Akan ada tiga pilihan kategori yakni nama perangkat, merek, dan model/tipe.
  3. Pilih kategori Televisi pada bagian perangkat dan masukkan merek dan model TV yang yang dimiliki.
  4. Nama model TV akan tersedia jika masuk dalam TV digital.

Namun jika tidak mendukung, Anda perlu menambahkan STB agar bisa mengubah siaran analog menjadi digital.

STB sudah dapat dibeli baik di toko fisik maupun e-commerce. Harganya beragam mulai dari Rp 150 ribu hingga ada yang menjualnya berkisar RP 350 ribu bergantung pada merek yang dibeli.

Cara setting TV digital tanpa STB

  1. Pastikan wilayah rumah Anda sudah tersedia siaran digital
  2. Pasang antena UHF biasa, baik antena outdoor maupun indoor. Ketinggian dan arah antena sebaiknya disesuaikan dengan lokasi pemancar.
  3. Cek televisi sudah mampu menerima siaran TV digital DVB-T2.
  4. Cek kabel antara antena dan TV tersambung dengan baik.
  5. Pilih menu pengaturan/setting untuk pencarian (tuning) sinyal. Biasanya terdapat pilihan DTV untuk siaran digital beserta ATV untuk siaran analog.
  6. Lakukan auto scan untuk mencari program siaran TV digital. Nama kanal (stasiun) tv digital akan ditampilkan secara otomatis.
0 Komentar