PEKALONGAN, Radarpekalongan.id – Meski masih dalam kandungan, janin bisa merespon keadaan diluar kandungan. Ia bisa menendang, menyikut perut bahkan merasakan perasaan bundanya.
Aktivitas ini bisa dijadikan ajang komunikasi antara bunda dan janin, sehingga rangsangan tersebut bisa membantu perkembangan janin.Namun ternyata ada lho, aktivitas bunda yang tidak disukai oleh janin.
Apa saja ? Simak selengkapnya.
1. Tertawa terbahak-bahak sampai perut terguncang
Ketika bunda tertawa, janin pasti akan merespon juga dengan bahagia, namun berbeda jika bunda tertawa hingga perut terguncang.
Baca Juga:Ayah Harus Tahu, 5 Cara Ciptakan Bonding Ayah dan Bayi yang Masih MenyusuKenapa 5 Nabi Ini Mendapatkan Gelar Ulul Azmi ? Simak Kisahnya!
Saat melakukan hal tersebut, janin akan merasa tidak nyaman karena ia merasa terguncang-guncang.
Ibarat seperti berada didalam kantong cairan kemudian dilempar ke trampolin yang berguncang.
2. Suara keras yang tiba-tiba
Janin menyukai suara musik yang menenangkan, meski mereka mendengar suara teredam dalam rahim namun ia tidak menyukai suara yang tiba-tiba dan keras.
Oleh karena itu, jauhkan perut bunda dari mixer, blender atau apapun alat di rumah yang memiliki suara nyaring. Dengan begitu stres pada bayi dapat dihindari.
3. Kurangnya ruang
Semakin bertambah usia, janin akan mengalami kekurangan ruang karena ia terus bertumbuh.
Meski tidak ada hal lain yang bisa bunda lakukan selain melahirkan, namun bunda bisa membantunya dengan sedikit melakukan perenggangan tubuh dan tidak sering memeluk perut.
Hal tersebut dapat membuat janin merasa lebih nyaman dan membuat rahim Mama lebih memiliki banyak ruang.
Baca Juga:Pengen Karier yang Menjanjikan ? 6 Jurusan Ini Bisa Jadi Pilihan, Satu-satunya di Indonesia lho! No 6 Ada di PekalonganBeasiswa Fulbright Amerika Serikat 2023 Resmi Dibuka, Cek Syarat-syaratnya!
4. Banyak bergeser atau bergerak saat tidurSama seperti tertawa, terlalu banyak bergeser atau bergerak saat tidur membuat janin tersentak kaget.
Hal tersebut tentunya sangat mempengaruhi kondisi janin, terlebih jika janin dalam posisi tertidur atau berisitirahat.
5. Rasa lapar
Hal terakhir yang sangat dibenci oleh janin adalah rasa lapar, ternyata hal ini juga bisa mempengaruhi kondisi janin lho Bun.
Ia sangat tidak suka jika mama merasakan kelaparan, biasanya ia akan memberikan respon dengan tendangan atau gerakan.
Jadi, saat bunda merasa lapar jangan menunda untuk makan ya.
Nah, itulah kelima al yang sangat dibenci oleh janin. Ingat, ketika hamil maka yang harus bunda pikirkan bukanlah diri bunda saja, namun juga kondisi si Kecil di dalam perut.(*)