PEKALONGAN, Radarpekalongan.id – Maraknya berbagai macam penyakit yang saat ini muncul, kesehatan paru-paru menjadi hal yang perlu diwaspadai. Baik yang krusial atau gangguan ringan pada paru-paru seperti banyak lendir yang berada di sana.
Lantas, bagaimana cara membersihkan paru-paru secara alami?
Selain dengan obat-obatan ada berbagai macam cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan lendir, antara lain :
- Batuk
Batuk yang bisa dikontrol melibatkan otot dada dan perut untuk membersihkan lendir pada paru-paru.
Baca Juga:Inilah 3 Peristiwa Penting yang Terjadi di Bulan RajabAjak Sekolah Kelola Sampah untuk Jadi Rupiah
- Tingkatkan asupan air mineral
Memperbanyak asupan air putih adalah cara 6ang sering direkomendasikan oleh para dokter untuk menghilangkan lendir paru-paru.
Selain aman air putih bisa menjaga tubuh agar terus terhidrasi sehingga mampu meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga mampu menyembuhkan peradangan pada paru-paru dan menghilangkan lendir.
- Kencur
Bahan herbal alami ini mengandung birneol, methyl-pcumaric, methyl-pcumaric acid, cinnamic acid ethyl-ester pentadecane, cinnamic aldehyde, dan camphene yang bisa dimanfaatkan untuk menghangatkan tubuh dan meredakan peradangan.
Cara mengeluarkan lendir dengan kencur :
a. Ambil kencur, bersihkan dan parut hingga menjadi bagian kecil-kecil.
b. Peras kencur yang sudah diparut hingga keluar sari-sarinya.
c. Lalu campur air hangat dan diminum secara konsisten setiap hari satu kali hingga lendir-lendir berlebih hilang dengan sendirinya.
- Jahe
Selain menghangatkan badan, ternyata jahe juga bisa berfungsi untuk mengatasi peradangan.
Cara mengeluarkan lendir menggunakan jahe :
a. Bersihkan 2 sampai 3 ruas jahe lalu potong kecil-kecil.
b. Rebus dengan segelas air dan tunggu hingga mendidih
c. Jika sudah dingin, rebusan jahe bisa segera diminum
- Kunyit
Kunyit mengandung senyawa antioksidan dan antiseptik yang bisa membantu mengatasi iritasi dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Tak heran rempah dapur ini kerap dipakai oleh masyarakat lokal sebagai pengobatan alternatif untuk membantu meredakan gejala batuk dan pilek.
Baca Juga:Berikan Pemahaman SRA, SMA Hasyim Asy’ari Pekalongan Gelar In House TrainingNaik Drastis, Kunjungan Perpustakaan Capai Angka Diatas 100 Ribu
Untuk mendapatkan khasiatnya, potongan kunyit yang sudah dicuci bersih dicampurkan ke salad atau minumlah susu hangat yang sudah ditambahkan dengan sejumput bubuk kunyit.(*)