Oleh karena itu, sebagai cara ampuh cegah maaf dengan mulai untuk mengurangi konsumsi kafein atau hentikan ketika gejala penyakit ini muncul lebih sering. Tak hanya kafein, bagi penderita maag kebiasaan merokok juga perlu dihentikan untuk menjaga kesehatan lambung dan mencegah munculnya gejala penyakit satu ini.
4. Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh
Cara lain yang sering diabaikan yaitu memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Bagi penderita maag, mengonsumsi air putih setidaknya 8 hingga 12 gelas perhari dapat membantu sistem pencernaan dapat bekerja dengan baik. Ketika pencernaan bekerja dengan baik akan memberikan efek mencegah timbulnya gejala maag.
Tak hanya itu, cara ampuh cegah maag yang patut dicoba dengan menghindari konsumsi minuman bersoda, teh, kopi hingga sajian manis lainnya . Sebab, jika mengkonsumsi beberapa minuman tersebut secara berlebihan justru dapat memicu maag kambuh dan meningkatkan gejalanya.
Baca Juga:SMAN 2 Batang Lestarikan Kebudayaan Jawa Lewat Pagelaran Seni Tari Javanese FolktalesBarcelona Dituding Terlibat Dugaan Kasus Suap Wasit
Pastikan kamu selalu sediakan air putih di setiap aktivitasmu. Supaya menghindari dehidrasi dan juga mencegah maag muncul tiba- tiba. Selain itu, kurangi dan hentikan konsumsi alkohol dalam jumlah besar. Hal tersebut lantaran, alkohol terbukti memberikan kontribusi pada pengembangan bisul pada bagian lambung.
5. Kelola Stres dengan Tepat
Cara ampuh cegah maag terakhir yang perlu diperhatikan penderita maag yaitu pengelolaan stres yang tepat. Hal ini terbukti ampuh dalam mencegah kambuhnya maag saat menjalani aktivitas. Sebab, ketika seorang penderita maag mengalami stres yang tinggi dapat meningkatkan produksi cairan pada lambung yang memicu terjadinya maag.
Meski stres merupakan hal yang cukup sulit dihindari, namun kamu dapat melaluinya dengan melakukan aktivitas seperti yoga, menonton film favorit, mendengarkan musik, meditasi, tidur singkat hingga melatih teknik pernapasan.
Itulah lima cara ampuh cegah maag yang wajib kamu coba. Tentunya, pola dan gaya hidup yang sehat merupakan kunci untuk tubuh selalu bugar dan segar.
Namun, bagi kamu penderita maag yang masih sering mengalami gejalanya atau bahkan terasa lebih parah. Jangan lupa, segera lakukan pemeriksaan ke dokter atau ahli gizi terdekat untuk membantumu menemukan solusi terbaik dan tepat daka emanagai penyakit yang diderita. Selamat mencoba dan salam sehat! (*)