RADARPEKALONGAN.ID – Kamu lagi sedih? atau lagi merasa tepuruk? Coba dengarkan 4 lagu K-Pop ini, mungkin pas buat kamu yang lagi galau.
Lagu atau musik memang menjadi salah satu solusi yang bisa menemani saat kondisi sedih atau terpuruk. Mendengarkan lagu atau musik yang tepat, mungkin bisa mengembalikan semangat dan membuat perasaan lebih baik.
Jika membutuhkan rekomendasi lagu yang tepat, 4 lagu K-Pop ini patut dicoba untuk didengarkan.
Mood kamu pasti cepat balik, deh.
Baca Juga:Perpusda Kendal Siap Menjelma jadi Perpustakaan Termegah di JatengHarga Gabah Turun Pasca Panen di Kendal, Tingkat Petani Mulai Rp 530 Ribu
- 1. Stray Kids – Grow Up
Lagu K-Pop yang pertama ini berisi tentang motivasi untuk terus semangat dan mengajarkan kita agar tidak merasa khawatir dengan masa depan. Melalui lagu ini juga mengingatkan kita agar tidak hanyut dengan rasa sedih.
Apabila kita gagal dalam suatu hal, kita tidak perlu khawatir karena kita gagal untuk menjadi semakin hebat dalam menghadapi masa depan.
Berikut cuplikan lirik dari lagu grow up dalam bahasa Indonesia yang mungkin dapat membuatmu kembali bersemangat.
“Bahkan jika kau sedikit tertingga, itu tidak masalah untuk beristirahat sejenak, aku akan lari bersamamu, jangan khawatir”
Lirik lagu ini ditulis sendiri oleh anggota Stray Kids diantaranya yaitu Bang Chan, Changbin dan Han Jisung yang termasuk dalam unit “3Racha”. Selain menulis lirik sendiri mereka juga mengaransemen lagu tersebut secara mandiri.
Hal tersebut yang membuat Stray Kids terkenal sebagai salah satu boygrub Korea Selatan yang sangat kreatif.
- 2. Treasure – It’s Okey
Lagu K-Pop it’s okey merupakan lagu persahabatan yang dibawakan oleh Treasure salah satu boygrub asal Korea Selatan. Dari lagu tersebut terdapat pesan-pesan yang dapat membuatmu semakin bersemangat dan pantang menyerah.
Baca Juga:Viral Video Aksi Koboi Oknum Polisi di Kendal, dari Pecahkan Kaca Mobil Hingga Ugal-ugalanAplikasi Lysn Bisa Hubungkan Penggemar dengan Artis K-Pop, Ini Cara Mudah Membuat Akun Lysn
Melalui lagu tersebut mengajarkan kita tidak merasa sendiri dan merasa khawatir pada suatu hal. Selain itu, lagu tersebut juga berpesan bahwa semuanya akan baik-baik saja.
Berikut cuplikan lirik dari lagu it’s okey Treasure dalam bahasa Indonesia yang dapat membuatmu selalu bersemangat.
“Saat malam gelisah, hari esok yang menakutkan datang, kemarilah duduk dan bersandar padaku, bahwa semuanya akan baik-baik saja”