JAKARTA, RADARPEKALONGAN.ID – Wuling Alvez yang merupakan kompak SUV terbaru dari Wuling Motor Indonesia digadang-gadang akan menjadi pesaing Honda HR-V dan Hyundai Creta di kelas compact SUV 1.500 cc.
Nama Alvez sendiri berarti All At Once ini di Indonesia ditawarkan dalam tiga varian. Yaitu SE yang dijual Rp 209 juta, kemudian tipe CE Rp 255 juta dan yang tertinggi EX Rp 295 juta.
Alvez tersedia dalam lima pilihan warna, antara lain Red, Black, Grey, Silver dan White.
Baca Juga:Mobil Listrik ESEMKA Bikin Kejutan di IIMS 2023 dengan Inovasi Luar Biasa, Simak KeunggulannyaEliezer Kapok
Meskipun dipasarkan dengan harga dua ratus jutaan saja, namun Alvez memiliki fitur unggulan yang tidak kaleng-kaleng. Seperti fitur keselamatan yang sudah mengusung Isofix, ESS, Dual Airbags, EBD, ABS, TPMS, ESC, HHC, Rear Parking Camera dan AVH.
Bahkan untuk tipe tertinggi Alvez telah dilengkapi Advanced Driver Assistance System (ADAS). ADAS ini mencakup fitur keselamatan seperti Adaptive Cruise Control, Bend Cruise Assitance, Traffic Jam Assistance with lane-keeping function, Safe Distance Warning, Forward Collision Warning, Automatic Emergency Braking, hingga Lane Departure Warning
Dibagian dapur pacu, Wuling Alvez mengusung mesin bensin 1.485cc 4 silinder DOHC yang menghasilkan tenaga 105 HP di 5.800 rpm dan torsi 143 Nm di 4.000-4.600 rpm. Tenaga mesin disalurkan melalui dua pilihan transmisi, yakni manual 6 kecepatan dan otomatis CVT.
Untuk dimensinya, Alvez memiliki panjang bodi 4.365 mm, lebarnya 1.750 mm, tinggi 1.640 mm, serta jarak sumbu roda 2.550 mm.
Berita lainnya : Mobil Listrik ESEMKA Bikin Kejutan di IIMS 2023 dengan Inovasi Luar Biasa, Simak Keunggulannya
Untuk tampilan luar, desain lampu Wuling Alvez cukup menarik, yaitu berbentuk jajaran genjang menggunakan LED untuk lampu utama. Sedangkan untuk lampu kabut menggunakan DRL. Selain itu, grillenya juga cukup besar dengan logo Wuling di bagian tengahnya.
Pada bagian belakang, mobil ini terlihat bongsor dan lebar dengan lampu belakang, sein, dan lampu mundur yang menyatu dalam satu modul. Pada bagian bawah, terdapat bumper yang tersemat dua pipa knalpot lengkap dengan diffuser udara belakang.