- Dompet Brand Lokal Makara Etnik
Kamu yang menyukai dompet dengan desain etnik yang unik dan cantik, mungkin bakal cocok memiliki dompet dari merek Makara Etnik ini.
Salah satu dompet yang diciptakan bagi wanita ini memiliki warna yang beragam dan dapat dipilih sesuai selera kamu.
Selain itu, model dompet merek Makara Etnik ini juga bervariasi dan fashionable.
Baca Juga:SD Muhammadiyah Bligo 01 Gelar Kemah Bhakti HW Qobilah Hamka11 Merk Gendongan Bayi Terbaik dan Nyaman, Berpergian dengan si Kecil Jadi Lebih Simpel
Menariknya, kamu juga bisa menemukan produk fashion lainnya dari merek Makara Etnik ini, seperti tas ransel, tas laptop, sling bag, hingga tas pinggang.
Untuk semua produk tersebut bisa digunakan oleh anak-anak hingga orang dewasa.
- Dompet Brand Lokal Voyej
Bagi anda yang menyukai produk berbahan kulit bisa mencoba dompet Voyej ini untuk menyimpan barang-barang penting.
Memiliki desain yang sederhana, dompet merek Voyej ini juga memiliki kualitas bahan yang tahan lama dan kekinian.
Dompet merek Voyej ini diciptakan dengan pengrajin lokal Indonesia yang berpengalaman dan sebagian besar dibuat secara handmade.
Selain menjual produk dompet, Voyej juga menciptakan produk ikat pinggang, tas, sepatu, pakaian, hingga aksesoris lainnya untuk wanita maupun pria.
Menariknya, produk Voyej yang ditawarkan juga cukup terjangkau, terutama pada produk dompet.
Baca Juga:Anak Susah Mandi? Kenali 3 Penyebab dan Tips untuk Mengatasinya9 Sunscreen Terbaik untuk Kulit Berminyak, Lindungi dari Bahaya Sinar Matahari
- Dompet Brand Lokal Wallts
Dompet brand lokal yaitu dari Wallts, yang menjadi pelopor dan brand dompet kanvas nomor 1 di Indonesia.
Dompet merek Wallts ini menghadirkan harga yang beragam dan kualitas yang memiliki ciri khas di setiap produknya, mulai dari bermotif hingga polos.
Sementara, untuk model dompet Wallts ini juga bermacam-macam.
Merek Wallts ini nggak cuma menyediakan produk dompet bagi wanita maupun pria, namun juga ID Card Holder, Phone Wallet, Bags Wallet, Pouch / Wristlet, Keychain, Snap Wallet, hingga aksesorisnya.
Menariknya, semua produk Wallts tersebut diciptakan secara handmade.
Nggak heran kalau Wallts ini menjadi brand lokal yang digemari oleh semua kalangan.