5 Tips Diet Murah dan Mudah, Yuk Terapkan

tips diet murah dan mudah
tips diet murah dan mudah(foto.freepik.com)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Banyak yang belum tahu kalau sebenarnya ada tips diet murah dan mudah. Diet merupakan cara yang digunakan orang-orang untuk mengurangi berat badan. Sebab memiliki berat badan yang tidak ideal bisa mendatangkan berbagai macam resiko penyakit seperti obesitas, jantung, diabetes dan lain-lain.

Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk melakukan diet yang murah dan mudah.

Dilansir dari situs healthline, inilah 5 tips diet murah dan mudah.

Makan Teratur

Tips diet murah dan mudah yang pertama adalah makan teratur sebab diet bukan berarti kita tidak makan sama sekali selama sehari. Itu justru bisa mengakibatkan masalah yang serius di pencernaan.

Baca Juga:7 Tips Pola Makan Sehat Bagi Kamu yang Sibuk6 Tips Menjadi Pribadi yang Disukai Orang Lain

Tetapi kita harus makan sesuai porsi dan waktunya yang sama misalnya ketika kita sarapan di jam 8 pagi maka usahakan sarapan selanjutnya di jam yang sama.

Ini juga berlaku untuk makan siang dan makan malam, sebab jika pola makan kita tidak teratur akan mempengaruhi kadar insulin atau gula darah jadi jangan sampai telat makan ya.

Sarapan Telur

Tips diet murah dan mudah yang kedua adalah saat sarapan sebaiknya konsumsi telur. Sebab mengkonsumsi telur di pagi hari dapat meningkatkan rasa kenyang dan membuat orang mengkonsumi sedikit kalori selama 36 jam berikutnya.

Di sisi  lain telur juga mengandung protein oleh karena itu sarapan terbaik bisa menggunakan telur.

Minum Air Lemon

Tips diet murah dan mudah yang ketiga adalah mengkonsumsi air lemon. Ternyata air lemon memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Jika kita rutin meminumnya, lemak dalam tubuh lebih mudah dibakar dan racun juga mudah dikeluarkan.

Meminum Air Hangat

Selain mengkonsumi air lemon rutin tips diet murah dan mudah yang keempat adalah mengkonsumsi air putih hangat. Sebab baik untuk membantu diet, dan sebaiknya juga diminum setelah bangun tidur dipagi hari.

Kurangi Takaran Gula dan Garam

Kurangi mengkonsumsi gula dan garam. Memang keduanya bisa memberikan rasa yang lebih enak kepada masakan tapi perlu diingat jumlah porsi takarannya harus dibatasi jangan berlebihan sebab jika berlebihan kita bisa terserang diabetes.

0 Komentar