RADARPEKALONGAN.ID – Samsung Galaxy Z Flip 4 merupakan handphone lipat yang dikeluarkan Samsung pada tahun 2022.
Yang luar biasa adalah Samsung berhasil menekan harga Samsung Galaxy Z Flip 4 menjadi hanya mulai dari Rp13.999.000.
Ini jauh lebih terjangkau jika dibandingkan dengan generasi pertamanya yang mencapai dua puluh jutaan rupiah.
Baca Juga:Harga, Spesifikasi dan Keunggulan Samsung Galaxy Z Fold 4, RAM 12 GB dan Memory 1 TerabyteCatur Ardiansyah: Sekarang Masyarakat Bisa Mengurus Pelayanan Publik dalam Satu Tempat di MPP
Selain harganya yang semakin murah, Samsung menghadirkan beberapa peningkatan kecil di Samsung Galaxy Z Flip 4 terutama di sektor baterai dengan kapasitas yang lebih besar dan chipset terbaru dengan performa yang lebih jos.
Apa Saja yang Dihadirkan dari Samsung Galaxy Z Flip 4
Banyak Varian Warna dan Desain Body
Ada empat varian warna dari Galaxy Z Flip 4 yakni Bora Purple, Graphite, Pink Gold, dan Blue.
Yang saya gunakan pada ulasan ini adalah Bora Purple yang tampil dengan warna ungu yang lembut.
Warna ungu untuk handphone sepertinya sedang naik daun belakangan ini dan Samsung tampaknya menghadirkan warna ini sekaligus untuk memikat para penggemarnya.
Tidak seperti saudaranya Galaxy Z Fold, Galaxy Z Flip 4 memiliki ukuran yang mungil ketika ditutup dan tampil layaknya handphone biasa ketika dibuka.
Saking mungilnya membuat handphone ini dapat dimasukkan ke dalam kantong atau handbag kecil dengan mudah.
Baca Juga:Powerbank Xiaomi dengan Penyimpanan Extra Besar dan Pengisian Daya Kilat4 Rekomendasi Jenis Susu Formula Terbaik yang Cocok untuk Bayi
Ukurannya pas di telapak tangan saya dan tidak mencuat layaknya handphone biasa yang memanjang.
Ketika memegang handphone ini dalam mode terbuka, entah kenapa merasa kurang nyaman menggenggamnya dalam waktu yang lama.
Mungkin dikarenakan bagian sisinya yang datar atau juga karena handphone ini terasa agak licin.
Masalah ini sebetulnya bisa dihindari dengan menggunakan casing tambahan yang nyaman.
Dalam mode dilipat, terdapat celah antara kedua sisi layar Galaxy Z Flip 4. Sebetulnya ini tidak terlalu kelihatan namun dapat membuat debu dengan mudah masuk ke celah lipatan ini.
Untuk melindungi kedua sisi layar ketika ditutup, Samsung menyematkan dua bumper karet kecil di bagian bawah handphone.
Uniknya terdapat magnet di kedua sisi bagian belakang Galaxy Z Flip 4.
Samsung mengatakan bahwa magnet ini diperlukan agar kedua sisi handphone dapat dengan aman terpasang.