RADARPEKALONGAN.ID – Kabar gembira bagi para mahasiswa yang ingin mengikuti pendaftaran Indonesia International Student Mobility Award (IISMA) 2023, pasalnya pendaftaran IISMA 2023 resmi diperpanjang hingga 8 Maret 2023 mendatang.
Sebelumnya diinformasikan bahwa IISMA memulai pendaftaran pada tanggal 8 Februari 2023 sampai 1 Maret 2023, dan masa seleksi berlangsung Maret sampai April 2023.
IISMA adalah program skema beasiswa dari Kemdikbudristek RI untuk membiayai pelajar Indonesia dalam program mobilitas satu semester di Universitas terkemuka atau indust6 terkemuka diluar negeri. Beasiswa ini menawarkan dua skema untuk mahasiswa sarjana dan vokasi.
Baca Juga:Persiapkan Diri Kamu, Inilah Kompetisi Ajang Talenta Tingkat Nasional Jenjang SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB Tahun 2023Pendaftaran Kontes Robot Indonesia (KRI) Resmi Dibuka, Cek Syarat dan Ketentuannya !
Dikutip dari laman iisma.kemdikbud.go.id bahwa mahasiswa yang lolos dalam program ini bisa menghabiskan satu semester untuk mempelajari kursus diluar jurusan mereka. Mengembangkan komunikasi antar budaya dan ketrampilan kepemimpinan, memperluas jaringan Internasional dan melakukan tugas praktis untuk meningkatkan ketrampilan.
Persyaratan Calon Pelamar IISMA 2023
- Mahasiswa aktif yang terdaftar di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI) atau yang belum lulus
- Mahasiswa Program Sarjana yang sedang duduk di semester 4 atau 6 di perguruan tinggi yang diakui di Indonesia (PTDN) di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi; atau mahasiswa Diploma 3 yang sedang semester 4 dan mahasiswa Diploma 4 yang sedang semester 4 atau 6 dari perguruan tinggi yang diakui dengan program vokasi di Indonesia (PTPPV) di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
- WNI yang bertempat tinggal di Indonesia dan tidak memiliki kewarganegaraan ganda.
- Usia maksimal 23 tahun pada tanggal 1 Juli 2023
- Tidak pernah cuti kuliah selama studi S1 (bagi mahasiswa S1)
- Tidak pernah berpartisipasi dalam program mobilitas/pertukaran fisik di luar negeri termasuk: Program Musim Panas, Magang, Pertukaran, Mobilitas Kredit, Sit-in, Gelar ganda/ganda atau program pemberian kredit lainnya yang dilakukan di luar negeri selama diploma 3, diploma 4, atau studi sarjana
- IPK kumulatif minimal 3.0 (dari 4.0) dibuktikan dengan transkrip nilai terakhir
- Skor minimal TOEFL iBT – 78, IELTS – 6.0, atau Duolingo English Test – 100 bagi mahasiswa sarjana.
- Skor minimal TOEFL iBT – 60, IELTS – 6.0, Duolingo English Test – 95, atau TOEIC Listening and Reading Test – 605, bagi mahasiswa vokasi.
- Diusulkan oleh dari PTDN atau PTPPV yang ditandatangani oleh Ketua Program Studi
- Tidak mendapatkan tunjangan hidup dari dana/beasiswa lain dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) selama Program IISMA
- Tidak mengikuti program Kampus Merdeka lainnya pada waktu yang bersamaan dengan Program IISMA
- Tidak pernah mengikuti lebih dari 1 (satu) Program Kampus Merdeka sebelum Program IISMA
- Tidak pernah melanggar peraturan, norma, dan/atau hukum yang berlaku di Indonesia
- Bersedia mengikuti tata tertib dan peraturan selama mengikuti IISMA.