Cara lainnya adalah dengan mengontrol konsumsi emping melinjo serta melakukan hal-hal berikut ini:
1. Konsumsi vitamin C
Sebuah studi mengatakan bahwa vitamin C efektif untuk menurunkan kadar asam urat dalam darah. Itu mengapa, vitamin C sangat disarankan bagi penderita asam urat untuk mengurangi dampak makan emping melinjo yang berlebih.
2. Minum air putih
Air putih sangatlah penting. Konsumsi air sebanyak 1.5-2 liter perhari bisa membantu menyeimbangkan kada asam urat dalam darah hingga mencegah pertumbuhan kristal-kristal pada persendian yang bisa memicu rasa sakit.
Baca Juga:Sering Mengalami Perut Perih Setelah Minum Kopi? Mungkin Ini Penyebabnya!Generasi Stroberi, Apakah Benar Sering Mengeluh dan Manja?
3. Konsumsi omega-3
Omega-3, terutama pada minyak ikan dan kacang-kacangan, dikenal baik bisa mengurangi serta mencegah munculnya asam urat dalam darah. Bagi persendian, omega-3 bekerja bagaikan pelumas yang memudahkan pergerakan.
Jadi, dampak makan emping melinjo memnag terbukti bisa menyebabkan asam urat. Dan jika konsumsinya tidak dibatasi, maka penyakit lain seperti obesitas, tekanan darah tinggi dan penyakit jantung pun bisa menghampiri.
Dengan risiko-risiko tersebut, nukan berarti kamu dilarang untuk ngemil keripik emping atau bahkan menghentikan konsumsi apapun yang mengandung zat purin tinggi. Hanya saja, kmau perlu tahu batasan-batasan aman serta seimbangkan juga konsumsi vitamin, protein serta minum air putih. Dengan begitu, tak hanya asam urat, tapi risiko penyakit lain pun akan menurun.
Semoga artikel ini bermanfaat! (*)
Referensi: