RADARPEKALONGAN.ID – Moment kehamilan bagi pasangan suami istri adalah moment yang ditunggu-tunggu, namun tentu saja moment tersebut menjadi misteri.
Ada pasangan yang baru menikah namun bisa langsung hamil, ada juga pasangan yang sudah lama tapi belum juga hamil. Lantas bagaimana caranya agar cepat hamil?
Menurut WebMD.com ada beberapa cara yang bisa dilakukan pasangan agar cepat mendapatkan buah hati, cara ini penting banget kamu ketahui baik pasangan pengantin baru maupun pasangan lama yang ingin segera hamil.
Baca Juga:Bagaimana Mengenal dan Mendampingi Anak AutismeJadi Referensi SNBP SNBT, Inilah 4 Jurusan yang Akan Booming di Masa Depan
- Melakukan seks rutin
Menurut para ahli, jika pasangan ingin cepat hamil maka lakukanlah seks rutin. Minimal 2 hari sekali untuk memberikan peluang kehamilan yang lebih besar. Tidak hanya rutin namun juga seks juga dilakukan seoptimal mungkin.
Perhatikan masa subur istri, hal tersebut bisa memberikan peluang lebih untuk keberhasilan menghasilkan janin. Selain itu beberapa posisi seks juga berpengaruh terhadap keberhasilan kehamilan, adapun posisi yang bagus dan bisa mempercepat kehamilan adalah women in top, doggy style dan missionary.
- Hindari stres
Selama masa program kehamilan harus hindari stres. Stres bisa menurunkan kualitas sel telur bagi perempuan, dan menurunkan kualitas sperma pada pria.
- Jaga berat badan
Usahakan menjaga kondisi berat badan selama masa kehamilan, berat badan ini sangat mempengaruhi keberhasilan program kehamilan. Hindari berat badan terlalu kurus dan juga terlalu gemuk.
- Konsumsi asam folat
Asam folat ini berperan besar dalam keberhasilan program kehamilan, jika pasangan ingin segera memiliki buah hati. Maka disarankan untuk mengkonsumsi makanan-makanan yang banyak mengandung asam folat, seperti telur, sayuran hijau, kacang hijau, buah alpukat dan kacang-kacangan.
- Istirahat yang cukup
Badan terlalu lelah, juga bisa mempersulit kehamilan. Sebaiknya hindari juga berbagai macam olahraga yang berat, meski menyehatkan olah raga yang berat bisa membuat mu susah hamil.
Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar bisa cepat hamil, informasi ini penting diketahui oleh pasangan yang ingin segera memiliki momongan. Semoga bisa membantu !.