RADARPEKALONGAN.ID – Momen Lebaran seringkali lekat dengan berkumpulnya keluarga sambil menikmati sajian khas. Namun, penting untukmu mengetahui tips hindari berat badan bertambah saat Lebaran. Sebab, usai sebulan berpuasa banyak orang yang memilih menjadi kalap makan saat momen spesial ini.
Alhasil berat badan pun bertambah dan kesehatan dapat terganggu. Berbagai sajian penuh lemak pun mudah untuk menggoda siapa saja. Lalu, bagaimana tips hindari berat badan bertambah saat lebaran? Yuk, simak ulasannya berikut ini.
1. Gunakan Piring Berukuran Kecil
Ilustrasi Porsi Makan. (Unsplash.com)
Tips hindari berat badan bertambah saat Lebaran yang pertama adalah dengan menggunakan piring berukuran kecil ketika menyantap sajian. Berbagai godaan tentu siap muncul dan merayumu dengan kencang. Terkadang, rasanya tak tega jika menghindari silaturahmi tanpa mencicipi berbagai menu yang disajikan pemilik rumah.
Baca Juga:5 Manfaat Kurma untuk Kecantikan, Wajib Tahu Nih!5 Manfaat Sari Kurma Bagi Kesehatan, yang Langganan Sembelit Wajib Mencoba!
Misalnya, seperti opor ayam, rendang, hingga sambal goreng kentang. Tentunya, berbagai macam makanan tersebut kaya akan kadar lemak yang berasal dari santan. Namun, untuk menghadapi permasalahan ini kamu tidak perlu menjadi pusing.
Sebab, kamu dapat mengatasinya dengan cara menggunakan piring kecil saat menyantap sajian tersebut. Kamu juga bisa mengambil beberapa menu dalam porsi yang kecil untuk mencegah terjadinya kelebihan kalori dalam tubuh.
Penggunaan piring yang kecil sendiri memiliki tujuan untuk memberikan efek psikologi pada pikiranmu. Bahwa, makanan yang terlalu banyak diambil tidak akan cukup untuk ditampung dalam piring yang kecil.
2. Hindari Konsumsi Saus, Kecap atau Sambal
Ilustrasi Makanan Bersambal.
Ketika Lebaran tentu kamu sering menemui saus, kecap hingga sambal sebagai pelengkap menu makanan. Oleh karenanya, tips hindari berat badan bertambah saat Lebaran satu ini perlu kamu terapkan yaitu menghindari konsumsinya.
Sebab, dengan menghindarinya kamu dapat mengontrol asupan garam, gula serta lemak ke dalam tubuh. Hal ini dilakukan supaya tidak terjadi jumlah yang berlebih didalam tubuh. Alhasil, berat badan turut meningkat tanpa kamu sadari. Jika terpaksa mengkonsumsinya, batasi maksimal satu sendok makan setiap harinya.