Radarpekalongan.id – Honda BeAT Deluxe CBS ISS menawarkan jaminan irit dan hal ini sangat cocok untuk pengguna yang hobi touring dan bepergian jauh.
Selain itu BeAT Deluxe CBS ISS menggunakan mesin generasi baru esp 110 CC dan dilengkapi dengan idling stop sistem dan ACC starter.
Memakai ESAF (enhanced smart architecture frame) sehingga membuat Honda BeAT Deluxe CBS ISS lebih mudah untuk digunakan dan lincah dalam perjalanan.
Baca Juga:Sempat Bikin Yamaha Mio Gemetar, Inilah Harga Honda BeAT Keluaran Pertama, Nostalgia Yuk!5 Kebiasaan Buruk Ayah di Rumah yang Bisa Jadi Contoh Buruk Bagi Anak
Honda BeAT Deluxe CBS ISS sendiri memiliki empat pilihan warna, dengan kisaran harga mulai dari Rp 18 juta.
4 pilihan warna dari Honda BeAT Deluxe CBS ISS
Spesifikasi warna yang dimiliki Honda BeAT ini yaitu
- Warna Deluxe Black pada tipe Honda BeAT ini memiliki visual mewah.
- Lalu Deluxe Green, emoiki kombinasi perpaduan warna antara hijau tua dan hitam, kombinasi tersebut memberikan visual elegan untuk motor Honda ini.
- Warna Deluxe Dark Silver ini, warna hitam dengan dikombinasikan dengan warna silver mewah membuat visual motor ini terkesan mahal.
- Warna terakhir untuk variasi Honda BeAT Deluxe CBS ISS adalah Deluxe Blue. Warna hitam yang didominasi warna biru gelap yang elegan.
Honda BeAT Deluxe CBS ISS memakai tipe mesin 4 langkah, SOHC, DAN Esp, yang mempunyai volume 109.5cc.
Untuk rangka motor Hitam beat inj menggunakan tipe Tulang Punggung – Esaf (enhanced smart architecture frame). Dengan berat dimensi 89 kg, tinggi tempat duduk 7.4 cm, panjang 187 cm, lebar 66.9 cm dan tinggi 107 cm. Jarak sumbu roda motor ini adalah 125.6 cm dan 14.7 cm jarak terendah ke tanah.
Tangki yang dimilki motor Honda beat ini cukup besar lho, yaitu pakasitas tangki bahan bakar hingga 4,2 liter dan kapasitas minyak pelumas hingga 0,65 liter.
Motor varian terbaru dari Honda BeAT ini memakai tipe kopling otomatis, sentrifugal, dan kering. Tipe starter yang digunakan pada motor tipe ini adalah tipe elektrik dan kick starter.
Honda BeAT ini memakai teleskopik untuk tipe suspensi depan dan lengan ayun dengan peredam kejut tunggal untuk tipe suspensi belakang.