Ketua KPU Kota Pekalongan, Rahmi Rosyada Thoha mengatakan, Partai Golkar menjadi partai keenam yang mendaftarkan bacaleg ke KPU Kota Pekalongan setelah PKS, Partai Hanura, Partai Nasdem, PDI Perjuangan dan PAN.
Sehingga dari 18 parpol yang ada di Kota Pekalongan, masih ada 12 parpol lagi yang belum mendaftar. Pendaftaran bacaleg ke KPU, kata Rahmi, masih berlangsung hingga 14 Mei 2023.
“Sudah ada sejumlah parpol yang bersurat secara resmi ke KPU terkait pemberitahuan jadwal akan datang mendaftarkan bacaleg ke KPU,” tandasnya.(nul)