“Yang tak kalah penting, semua pengelola kegiatan juga untuk secepatnya menyelesaikan pemaketan Rencana Umum Pengadaan (RUP) Barang/Jasa dan mengumumkannya kepada masyarakat umum lewat SIRUP LKPP, sehingga proses pengadaan barang/jasa segera bisa dilaksanakan, penyerapan anggaran bisa dipercepat,” jelasnya.
Masih terkait dengan Rakorpok APBD Kendal, lanjut Wabup, penting bagi semua pengelola kegiatan untuk meningkatkan kinerja pengendalian dan pengawasan pelaksanaan kegiatan, yakni melalui koordinasi internal di SKPD secara rutin, dan tetaplah berinovasi dengan memanfaatkan potensi sumber daya yang dimiliki untuk pelaksanaan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kendal di masa yang akan datang.
“Sekali lagi, saya tegaskan penyerapan anggaran harus maksimal dan pembangunan yang berkualitas, terutama peningkatan perekonomian secara merata, dan sesuai dengan visi misi pembangunan Kabupaten Kendal,” tandas Wabup mengakhiri arahan.
Baca Juga:[PUISI] Filosofi Patah3 Tradisi Unik yang Hilang, Padahal Dulu Lazim Dilakukan Tak Ubahnya Kewajiban
Sementara itu, disampaikan Kabag Administrasi Pembangunan Setda Kabupaten Kendal, Giri Kusuma, bahwa kegiatan Rakorpok APBD Kendal Triwulan I 2023 ini sebagai momentum untuk mengendalikan dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan di awal tahun, yakni terhitung Januari sampai bulan Maret.
“Dari kegiatan inilah diharapkan bisa lebih dini mengidentifikasi potensi permasalahan pembangunan, sekaligus mencarikan solusinya agar APBD bisa dilaksanakan dengan baik,” ucapnya. (sef)