RADARPEKALONGAN.ID- Sirion 2022. Mobil keluaran dari Daihatsu ini kembali diluncurkan di Indonesia pada 2 juni 2022, dan ditawarkan dengan harga Rp. 227,6 juta untuk OTR Jakarta.
mobil ini sendiri menawarkan dua pilihan varian yaitu R CVT dan X CVT, desainnya juga terlihat lebih segar dari generasi sebelumnya.
Banyak perubahan yang muncul dari Daihatsu sirion seperti pada bagian eksterior, interior dan juga transmisinya.
Baca Juga:4 Tips Membuat Warung di Depan Rumah, agar Omset Mencapai Jutaan Rupiah!4 Cara Menghindari Dehidrasi
Perlu kamu ketahui bahwa Daihatsu sirion 2022 ini sudah dilengkapi dengan transmisi baru, berbeda dengan generasi sebelumnya yang hanya menggunakan transmisi matik konvensional (AT) dan manual (MT) sekarang ini Daihatsu sirion 2022 sudah ada yang menggunakan matik jenis D-CVT.
Bahkan pihak Daihatsu sendiri mengklaim transmisi tersebut lebih responsive dan dapat meningkatkan akselerasi berkendara.
Selain itu untuk D-CVT ini juga sudah dilengkapi dengan rangkaian gigi tambahan dan juga planetary gear atau gigi planet.
Tak hanya itu saja sirion 2022 ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur canggih dan modern dari generasi sebelum-sebelumnya.
Nah buat kamu yang memiliki keinginan untuk membeli Daihatsu sirion 2022 berikut kami berikan spesifikasi dan harganya yang perlu kamu ketahui
1. Mesin Daihatsu sirion 2022
-Mesin : 4 Silinder
-Teknologi yang digunakan : DOHC
-Kapasitas mesin : 1.329 CC
-Tenaga maksimum : 93,7 hp @6.000 rpm
-Torsi maksimum : 119 Nm @4.200 rpm
-Transmisi : D-CVT
2. Eksterior Daihatsu sirion 2022
Pada sirion generasi ini mengalami banyak penyegaran pada beberapa bagiannya, selain itu pada tampilan luarnya juga terlihat lebih stylish dan juga sporty.
3. Dimensi
-Panjang kendaraan : 3.895 mm
-Lebar kendaraan : 1.735 mm
-Tinggi kendaraan : 1.525 mm
-Jarak sumbu roda : 2.500 mm
-Jarak GC atau ground clearance : 150 mm
4. Desain body
Body belakang (instagram)
Pada bagian luarnya ada penambahan aero kit yang menambah kesan sporty, bahkan dibagian depannya juga sudah ada tambahan bumper depan, headlamp, dan juga black outer mirror yang menambah kesan sporty dan advance energetic.
5. Interior
Kursi penumpang (instagram)
Baca Juga:6 Fakta Iphone yang Belum Kamu Ketahui, Yakin Masih Mau Beli?Bocoran Spesifikasi iPhone 15
Pada bagian interiornya memiliki tampilan yang lebih baru dan juga terkesan stylish yang dinilai memberi tambahan kenyamanan bagi pengemudi dan juga penumpangnya.