Oh Ternyata Ini 4 Kebiasaan Agar Tubuh Langsing Seperti Artis Korea, Kamu Wajib Coba

kebiasaan agar tubuh langsing
artis Korea/jennierubyjane
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Melihat aktris Korea dalam drama yang kita tonton, membuat kita selalu terkesima dengan look mereka yang tampak awet muda dan langsing.

Ternyata image awet muda dan tubuh langsing tersebut juga menempel pada masyarakatnya.

Tentunya, orang Korea memiliki kebiasaan agar tubuh langsing dan ideal. Mereka melakukan beberapa cara dan kebiasaan tersebut secara teratur demi mendapatkan penampilan yang diinginkan.

Baca Juga:Turun Sampai 60 Kg, Ini Tips Diet Ala Ricky Cuaca, Bisa Kamu Tiru di RumahIngat! Ini 3 Cara Diet yang Salah, Jangan Sampai Kamu Begini

Jika kamu tertarik memiliki hal yang sama, berikut beberapa kebiasaan agar tubuh langsing seperti orang Korea yang bisa kamu lakukan.

1. Konsumsi Sayuran dalam Jumlah Banyak

kimchi/pexels

Jumlah banyak di sini tidak berarti berlebihan, ya. Kebiasaan agar tubuh langsing yang dilakukan orang Korea adalah mereka sering mengonsumsi sayuran.

Sayuran selalu hadir dalam menu makan setiap hari. Mulai dari sarapan, makan siang, hingga makan malam.

Kamu tentu tidak asing dengan kimchi, makanan yang menjadi ikon Korea tersebut selalu jadi hidangan pendamping atau side dish orang Korea.

Nah, kimchi terbuat dari sayuran yang difermentasikan. Diketahui makanan khas Korea tersebut memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Selain kimchi, kita juga sering melihat kebiasaan orang Korea menyantap menu sayuran lain seperti tauge, bayam, jamur, dan lainnya.

2. Sarapan dengan Porsi yang Ringan

menu makan khas Korea/pexels

Jangan heran kalau orang Korea menaruh lauk pauknya dalam mangkuk atau piring kecil, ini merupakan kebiasaan mereka.

Baca Juga:Tanpa Obat! 6 Cara Menurunkan Kolesterol Secara Alami Ini Ampuh Atasi MasalahmuWajib Coba 6 Olahan Makanan Sehat yang Simpel, Gampang dan Enak!

Kebiasaan agar tubuh langsing yang dilakukan orang Korea adalah dengan sarapan dalam porsi yang ringan. Sarapan berfungsi sebagai bekal kita untuk memulai aktivitas di pagi hari.

Dengan sarapan, nutrisi akan terpenuhi, serat dalam tubuh bisa dipasok, meningkatkan suasana hati, dan juga bisa sebagai langkah untuk menjaga berat badan.

Orang Korea memiliki tradisi mengonsumsi sarapan yang menyehatkan dan dalam porsi ringan untuk menjaga bentuk tubuh mereka agar tetap langsing.

Misalnya dengan mengonsumsi menu sarapan berupa makanan yang direbus, nasi, dan makanan pendamping bernama banchan.

0 Komentar